Mayangsari Bagikan Potret Keluarga Ziarah ke Makam Mertua

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
(dari kanan) Mayangsari bersama suami, Bambang Trihatmodjo, dan putrinya, Khirani Siti Hartina Trihatmodjo, ziarah ke makam mertua di Astana Giribangun, Jawa Tengah.

(dari kanan) Mayangsari bersama suami, Bambang Trihatmodjo, dan putrinya, Khirani Siti Hartina Trihatmodjo, ziarah ke makam mertua di Astana Giribangun, Jawa Tengah.

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Penyanyi, Mayangsari bagikan potret keluarga saat ziarah ke makam mertua, Soeharto dan Siti Hartinah atau lebih dikenal dengan Ibu Tien, di Astana Giribangun, Karanganyer, Jawa Tengah. Ia mengunggah dua foto di akun media sosial pribadinya.

Foto pertama tampak Mayangsari bersama suami, Bambang Trihatmodjo, dan putrinya, Khirani Siti Hartina Trihatmodjo duduk bersimpuh dan meletakkan kedua tangan di atas paha. Di belakang mereka tampak makam dan potret mertuanya.

Mayangsari dan putrinya kompak memakai kaftan bercorak. Motif kaftan Mayangsari lebih gelap dibandingkan kaftan yang dipakai putri semata wayangnya. Mayangsari juga melengkapi penampilannya dengan syal motif animal print warna cokelat.

Sementara Bambang tampak memakai kemeja lengan pendek warna cokelat dan celana panjang hitam. Di slide selanjutnya, Mayangsari menunjukkan foto mereka bertiga dalam posisi berdiri berlatar foto mertuanya. Di foto itu tampak Presiden kedua Indonesia itu beserta ibu Tien memakai busana adat Jawa berwarna biru tua.

Di keterangan foto, Mayangsari hanya meninggalkan emoji, yaitu tiga emoji tangan berdoa dan emoji hati hitam.

Di kolom komentar, sejumlah sahabat yang juga selebriti seperti Ussy Sulistiawaty, Inggrid Kansil, dan Arzeti Bilbina meninggalkan emoji hati dan wajah tersenyum.

Sebagai informasi, Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo menikah pada Juli 2000. Keduanya dikaruniai Khiran pada 30 Maret 2006. Baru dua tahun belakangan ini, Mayangsari membagikan sejumlah potret dan video keluarganya di akun media sosialnya.

Baca juga: Lupa Bayar Kopi di Cerita Kopi Cirebon, Mayangsari: Saya Ngutang, Maaf ya

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."