Ilustrasi lipstik.

kecantikan

Sebelum Memulas Lipstik, Aplikasikan Dulu 3 Langkah Ini di Bibir

Kamis, 12 September 2019 18:05 WIB
Reporter : Cantika.com Editor : Silvy Riana Putri

CANTIKA.COM, Jakarta - Lipstik salah satu item makeup yang tak pernah dilupakan perempuan saat bersolek. Pilihan warnanya pun beragam mulai dari terang, gelap hingga kalem seperti warna bibir. Begitu pula dengan efek kemilau ada yang jenis matte ataupun glossy.

Biasanya tema dan waktu acara kerap menjadi pertimbangan perempuan saat memilih busana serta warna lipstik yang akan dipakainya. Bila sudah dipastikan kedua hal tersebut, pastikan Anda memulas lipstik secara sempurna di bibir Anda. Langkah pertamanya jangan dulu langsung mengaplikasikan lipstik. Anda perlu melalui beberapa tahapan untuk mempersiapkan bibir siap diwarnai lipstik favorit Anda.

Berikut ini sejumlah tips untuk mempersiapkan kondisi bibir dan memulas lipstik yang tepat seperti dilansir dari laman Pink Villa

1. Berikan pelembap pada bibir

Langkah pertama yang perlu dilakukan dan tidak boleh dilewatkan adalah menghidrasi bibir dengan lip balm. Tidak hanya menutrisi bibir, tetapi juga ikut melembapkan dan membuat tampilan sehat. Mengaplikasikan lip balm atau lip primer juga bermanfaat warna lipstik lebih tahan lama dan mencegah bibir terluka.

2. Aplikasikan lapisan dasar bibir

Penerapan lapisan dasar untuk memulas lipstik sama pentingnya seperti kala merias wajah. Pulaskan lip concealer sebelum lipstik juga membuat warna lipstik tahan lama. Pilih warna lip concealer yang sesuai dengan warna bibir. Kemudian aplikasikan ke bibir menggunakan kuas datar atau kuas kecil yang bulunya mengembang. Setelah itu, terapkan bedak jenis compact untuk mengunci lapisan dasar tersebut.

3. Gunakan lip liner

Lip liner berfungsi mencegah Anda keluar dari garis bibir. Sebagai garis tepian bibir, lip liner juga memperkuat tampilan warna lipstik nantinya. Jadi, pilihlah warna lip liner yang senada dengan lipstik yang nanti dikenakan.

4. Memulas lipstik

Terlebih dahulu mewarnai bibir bagian atas, baru memulas bibir bagian bawah. Pastikan Anda juga mewarnai bagian dalam bibir Anda.

5. Merapikan

Ambil kembali kuas kecil concealer Anda, rapikan tepian lipstik di bibir Anda. Bila ingin tampilan berkilau, pulaskan tipis saja lip gloss di bibir Anda.