7 Hal yang Tak Boleh Diucapkan pada Orang Depresi

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Ilustrasi depresi. Shutterstock

Ilustrasi depresi. Shutterstock

IKLAN

5. "Kamu pikir itu buruk, tapi "dia" mengalaminya jauh lebih buruk"

Dugan mengatakan bahwa membandingkan tingkat depresi seperti membandingkan apel dengan jeruk. "Seseorang tidak boleh menggunakan pernyataan yang membandingkan rasa sakit dan perjuangan yang dialaminya dengan orang lain," tegas Dugan.

Kenyataannya tingkat keparahan depresi didasarkan pada persepsi dan kondisi pribadi, serta sumber dukungan dan pengalaman. Klaim seperti ini tidak valid dan dapat menunjukkan kurangnya nilai dari pandangan orang tersebut terhadap dunia dan situasi. Ingatlah bahwa setiap orang memiliki karakter yang berbeda-beda.

6. "Semangat!"

Dugan menegaskan bahwa depresi tidak hilang hanya dengan mengatakan semangat, begitu juga dengan pikiran yang bahagia dan ceria yang dapat menghilangkan gejala depresi begitu saja. Depresi adalah perjuangan yang kompleks dan memiliki banyak sisi.

Ketika kamu mengatakan kepada seseorang untuk “semangat” dan mereka tidak bisa merasakan itu, hal itu dapat membuat mereka merasa gagal.

7. Kamu tidak akan mengalami depresi jika kamu hanya..."

"Depresi tidak terjadi karena kurangnya tindakan, tapi juga tidak akan hilang hanya dengan satu tindakan," jelas Dugan.

Menyederhanakan masalah depresi dengan menyatakan hal yang serupa dengan ucapan tersebut akan membuat orang yang bersangkutan merasa bersalah dan malu. Meskipun depresi dapat dikaitkan dengan keadaan, ada juga komponen genetik, jadi ini bukanlah sesuatu yang dapat diperbaiki hanya berdasarkan tindakan.

Jika kamu mengetahui seseorang yang sedang berjuang melawan depresi, temani orang tersebut, dengarkan ceritanya dengan tidak menghakimi, dan hindari hal yang tak boleh diucapkan pada orang depresi. Jika tambah parah, segeralah meminta bantuan kepada tenaga medis atau ahli kesehatan mental untuk mendapatkan perawatan yang tepat.

Pilihan Editor: 3 Cara Membantu Teman yang Depresi, Hadir tanpa Menghakimi

WIDYA FITRIANINGSIH | PUREWOW

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Halaman

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."