Perempuan Beta Introvert, Wanita Omega Berempati Tinggi, Perempuan Alpha?

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Ilustrasi perempuan berbincang dengan teman perempuannya. (Unsplash/Priscilla Du Preez)

Ilustrasi perempuan berbincang dengan teman perempuannya. (Unsplash/Priscilla Du Preez)

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Istilah Alpha, Beta dan Omega menjadi populer untuk menggambarkan tujuan di dalam hidup. Ketiga istilah tersebut sering digunakan terutama dalam fanfiction dan supernatural fiction. Istilah tersebut berasal dari bahasa Yunani, yakni Alpha adalah pertama, Beta adalah yang kedua, dan Omega yang berarti terakhir. Istilah ini juga berlaku pada tipe perempuan.

Di antara tipe ketiga wanita Alpha, Beta, dan Omega, tentunya ada perbedaan tipe kepribadian. Berikut perbedaan antara perempuan Alpha, Beta, dan Omega yang dilansir dari Bolde.

Perempuan Alpha

1. Kompetitif

Alpha cenderung kompetitif dan harus selalu menang. Wanita Beta dan Omega juga suka bersaing, tetapi menang bukanlah prioritas mereka. Jika seorang wanita Alpha tidak memenangkannya, ia akan menggunakan keahliannya dan akan menolak untuk menyerah.

2. Motivator

Wanita Alpha adalah seorang motivator yang sangat vokal dari keluarga dan lingkaran sosial mereka. Jika ada yang datang kepada mereka dengan masalah, wanita Alpha akan memulai brainstorming untuk solusi.

3. Memprioritaskan pendidikan

Wanita Alpha memprioritaskan pendidikan. Hal ini tidak selalu seperti menempuh universitas. Mereka selalu bekerja untuk mempelajari hal-hal baru sehingga mereka dapat menjadi lebih baik dalam apa pun yang mereka lakukan

4. Tidak berorientasi target

Wanita Alpha tidak terlalu mengorientasikan pada target. Mereka berlatih menetapkan dan mengejar tujuan setiap hari. Mereka memiliki tujuan pribadi, tujuan spiritual, dan tujuan karir. Mereka mungkin tidak selalu membicarakan tujuan mereka, tetapi mereka tahu persis di mana mereka ingin berada.

Baca juga: Wirausaha Perempuan Jadi Penggerak Pertumbuhan Utama E-Commerce

5. Suka analisis

Wanita Alpha menganalisis apa pun. Beberapa orang menyebut Alpha sebagai overthinker. Seorang Alpha tidak akan mengatakan apa-apa sampai ia selesai menganalisis apa pun yang dikatakan kepadanya.

Perempuan Beta

1. Memimpin bayangan

Wanita Beta memimpin dari bayangan. Wanita Beta dapat mengambil peran kepemimpinan jika dia perlu, dan mungkin melakukannya dengan sangat halus sehingga orang lain bahkan tidak menyadarinya. Wanita Beta senang melakukan pekerjaan tanpa menjadi pusat perhatian, dan mereka percaya diri namun tidak terlalu mencolok. 

2. Bergerak dengan hati

Wanita Beta mengatur hidup mereka dengan hati. Jika wanita Alpha adalah seorang yang logis dan menyukai keputusan yang cerdas, wanita Beta tidak akan melakukan sesuatu kecuali jika ia merasa dirinya benar jika melakukan hal tersebut.

3. Introvert

Wanita Beta juga seorang yang introvert. Mereka menjaga hati mereka dengan tembok agar tidak terluka, dan hanya beberapa orang terpilih saja yang diizinkan masuk ke dalam hatinya. Meskipun tidak anti-sosial, ia berhati-hati untuk tidak mengungkapkan terlalu banyak tentang dirinya di depan umum.

Perempuan Omega

1. Sangat introvert

Wanita Omega cenderung paling introvert di antara ketiganya. Wanita Beta mungkin juga introvert, namun Omega cenderung paling introvert. Mereka lebih nyaman bersosialisasi bersama teman dan keluarga, beda dengan wanita Alpha mengambil kesempatan untuk bersama orang lain di setiap kesempatan.

2. Punya dunia sendiri

Wanita Omega hidup di dunia mereka sendiri. Mereka seringkali sering berpikir dalam dunia sendiri. Wanita Omega merencanakan, menganalisis, dan mencipta sesuatu, yang berasal dari pikirannya sendiri.

3. Tidak memprioritaskan kecocokan

Omega tidak terlalu peduli tentang kecocokan Wanita omega puas menjadi diri mereka sendiri. Mereka senang menjadi unik dan bahkan sedikit aneh. Wanita Omega juga tidak peduli dengan orang lain yang memahami dirinya ataupun bertanya mengapa mereka melakukan hal-hal tersebut.

4. Empati tinggi

Perempuan Omega adalah orang yang empati. Mereka sensitif dan baik hati dan merasakan emosi orang lain secara mendalam. Mereka sering mengambil peran ibu dan sering ditemukan merawat orang lain. Mereka adalah tempat yang aman bagi semua orang.

Baca juga: Mengapa Kemenangan Chloe Zhao Penting Bagi Wanita Asia di Hollywood

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."