Gaya Mutia Ayu di 75 Tahun Indonesia Merdeka, Mewakili Ibu Rumah Tangga

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Mutia Ayu mengunggah foto saat memberikan hormat untuk bendera merah putih yang berkibar di rumahnya. Instagram.com/@mutia_ayuu

Mutia Ayu mengunggah foto saat memberikan hormat untuk bendera merah putih yang berkibar di rumahnya. Instagram.com/@mutia_ayuu

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Beragam cara untuk memperingati 75 tahun Indonesia merdeka hari ini, Senin, 17 Agustus 2020. Sejumlah selebriti mengunggah foto di akun Instagram masing-masing disertai pesan bermakna untuk Tanah Air tercinta. Hal itu juga dilakukan oleh penyanyi dangdut Mutia Ayu.

Istri mendiang Glenn Fredly ini mengunggah foto saat sedang memberikan hormat untuk bendera merah putih yang berkibar di depan rumahnya. Gaya busana Mutia Ayu pun mencuri perhatian. Ia memakai daster yang kerap dikenakan sejumlah ibu rumah tangga saat aktivitas di rumah. 

“Mewakili ibu rumah tangga pecinta daster, Dirgahayu Indonesia ku yang ke 75. Bendera ini adalah cerita tentang kita semua dalam suka dukanya,” tulisnya dalam keterangan foto yang diunggah Senin, 17 Agustus 2020.

Mutia Ayu terlihat berdiri tegak dan bersikap hormat. Daster yang dikenakannya bermotif bunga besar dengan warna merah, coklat, dan kuning. Rambut panjangnya dibiarkan tergerai. Wajahnya pun terlihat polos tanpa makeup

Menurut seorang warganet bendera merah putih di rumahnya tak pernah diturunkan selalu dibiarkan berkibar. “Alm. Om Glenn pernah posting (unggah) kalau bendera merah putih di rumahnya ga pernah dilepas selalu dibiarkan berkibar. Biar kiranya semangatnya tetap tinggal di hati kita semua,” ujar akun @desiayulstr_.

Ibu satu putri itu pun membalasnya, dengan membenarkan pernyataan warganet itu bahwa bendera merah putih itu dibiarkan berkibar. “Benar selamanya berkibar,” balasnya.

Tak sedikit warganet yang memberikan komentar positif dalam unggahan perempuan berusia 25 tahun ini. Ada yang merasa terwakili dengan foto dirinya menggunakan daster. Ada pula yang ikut merasakan semangat Mutia Ayu dan memberikan doa kesehatan untuk ia serta putrinya, Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo.

NIA PRATIWI

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."