Cara Cut Meyriska Mengasuh Dua Anaknya, Perlu Momen Me Time

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Cut Meyriska (Dok. Hala Gold)

Cut Meyriska (Dok. Hala Gold)

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Merawat anak sedari dalam kandungan hingga kelahirannya tiba bukanlah perkara mudah. Setiap hari, sejak pagi hari tiba, para ibu memulai rutinitasnya yang dimulai dari mempersiapkan kebutuhan makan, mandi, bahkan sekolah anak.

Terlebih, menurut Spesialis Anak dan Konselor Laktasi RS Pondok Indah – Bintaro Jaya dokter Fransiska Farah menyusui merupakan fase penting berikutnya yang perlu dilalui oleh ibu dan anaknya setelah melahirkan, sehingga bisa menjadi masa yang kritis apabila tidak dijalankan dengan baik sejak awal. Diperlukan sebuah tekat kuat oleh ibu untuk memulai fase mengASIhi, agar ke depan dapat berjalan dengan baik dan menekan rasa depresi pada seorang ibu. 

Banyaknya ibu yang juga bekerja saat ini, tidak boleh sampai memutus hak anak untuk mendapatkan ASI sedari lahir. Lebih baik lagi untuk perkembangan anak, para ibu diharapkan dapat mengASIhi sampai si kecil berusia 2 tahun. 

Ini semua dapat berjalan dengan baik, apabila para ibu didukung oleh orang-orang dan lingkungan yang baik di sekelilingnya, sehingga menjadi penting untuk para ibu merasa bahagia melakukan prosesnya. 

"Me time bisa menjadi langkah sederhana ibu untuk tetap baik menjalankan perannya, dan ini berpengaruh terhadap proses pemberian ASI kepada anak dalam jangka waktu yang lama," ucapnya melalui siaran pers, Senin 10 Oktober 2022. 

Begitu pula dengan cerita Cut Meyriska, Selebritis Mom yang baru saja memiliki anak kedua turut mengatakan pentingnya waktu me time. “Walaupun ini kali kedua aku merawat anak, tidak berarti aku tidak menemukan kesulitan termasuk di fase berikutnya setelah melahirkan yaitu mengASIhi."

Menurut istri Roger Danuarta ini, menjadi seorang ibu membuat dia selalu belajar setiap waktu, memperbaiki diri, agar anak-anak dapat tumbuh dengan baik lewat cara dan pola mengasuh anak-anak dengan bahagia. "Tidak hanya berbagi soal anak, terkadang kami para ibu juga perlu berbagi hal lain yang dapat menyejukkan hati, sehingga terasa mendapat asupan semangat baru," tambahnya. 

Banyaknya kebutuhan si kecil, serta peran ibu sebagai istri atau pekerja, membuat Mothercare menginisiasi Mothercare Soirée - acara sharing, learning, dan bersosialisasi bersama para ibu lainnya.  

“Kisah perjalanan merawat si kecil tidak pernah habis untuk dibahas oleh para ibu, oleh sebab itu Mothercare menghadirkan Mothercare Soirée sebagai wadah para ibu bertemu satu sama lain dan mengisi waktunya di luar kesehariannya mengurus si kecil. Dihadiri para narasumber hebat serta workshop, kami berharap dapat membantu para ibu memiliki sedikit “me time” di tengah kesibukannya”, tutur Vasudev Kataria, Senior Vice President for Baby, Kids & Toy Brands in Kanmo Group. 

“Mothercare berharap dapat terus mendampingi para ibu dengan berbagai kegiatan positif di setiap momennya, yang mana ini menjadi bentuk dukungan kami di tengah sibuknya ibu merawat si kecil. Mothercare paham, bahwa anak yang bahagia akan lebih baik melakukan segala hal, namun diperlukan ibu yang bahagia lebih dulu untuk menjadi teladan kehidupan anak di masa mendatang”, pungkasVasu. 

Baca: Curhat Cut Meyriska Mengasuh Anak Kedua: Kayak Baru Pertama Punya Anak

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."