Kala Para Artis Memaknai Mothers Day, dari Alice Norin Hingga Nadya Hutagalung

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Alice Norin. Instagram.com/@alice-norin

Alice Norin. Instagram.com/@alice-norin

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Sejatinya, perayaan Mothers Day atau Hari Ibu Sedunia sama dengan Hari Ibu di Indonesia, tetapi Mother's Day dirayakan oleh negara-negara Barat dari Amerika Serikat, Kanada, mayoritas Eropa, Australia hingga Selandia Baru.

Perayaannya sama, sebagai tanda terima kasih kepada dari anak kepada ibu. Namun, sejarahnya memiliki spektrum lebih luas dari sekadar kasih anak ke ibu: emansipasi perempuan.

Momen Mothers Day yang jatuh pada 8 Mei juga mewarnai laman media sosial para artis di Indonesia dengan memaknai sosok ibu. Siapa saja mereka, simak ulasan Cantika berikut ini.

1. Alice Norin

Aktris dan pengusaha, Alice Norin turut mengenang sang ibu tercinta yang telah lebih dulu berpulang. Ibu dua anak ini mengunggah foto saat sedang berada di peristirahatan terakhir sang ibu. "Happy Mother’s Day to my Angel in Heaven."

Alice juga bercerita banyak nostalgia bersama sang mama. "Seneng tadi banyak nostalgia cerita masa lalu pas di makam Mama bersama Papa. Apalagi bentar lagi Papa mau mudik ke Norway, jadi inget banyk memori indah bersama Mama juga We love you always and forever Mama Sofie," tulisnya.

2. Ussy Sulistiawaty

Aktris, Ussy Sulistiawaty mendapat kejutan manis dari anak-anaknya dalam rangka Mothers Day. Bermula saat anak remaja ini masuk kamar membawakan bunga untuk dirinya, ibu, dan bibinya, semua ibu yang ada di rumah.

"#womaninternationalday maaa, aahhh kamu emank paling penuh kejutaan ndukkk, terkesan paling cuek tapi paling pemerhatiiiii, paling sentimentil, paling penuh cinta buat kita smuaa, terharuuuuu mamaaaaa tuhhhh we love you soo much kk ara my brexeleee," tulis Ussy dalam keterangan foto bersama putrinya,

3. Marcella Zalianty

Aktris, Marcella Zalianty mengunggah foto bersama sang ibu tercinta dengan keterangan yang istimewa. "Kami punya satu Ibu yang Istimewa.. Kuat itu pasti, Penyayang, Pengabdian, Hebat, Pintar, Suka masak dan bersih-bersih untuk kami," tulisnya diakhiri emoji tersenyum.

"Terima kasih ibu untuk semua yang telah kamu lakukan. Aku bersyukur kepada Allah karena memilikimu sebagai bagian dari hidupku. Selamat Hari Ibu untuk semua Manusia istimewa di bumi!"

4. Nadya Hutagalung

Presenter, Nadya Hutagalung sangat bersyukur atas sosok sang ibu yang kreatif, konyol, penuh kasih, dan berbakat. Dan untuk anak-anaknya yang memilih dia untuk menjadi ibu mereka dalam hidup ini.

"Lebih dari segalanya, saya sangat senang bahwa tahun ini saya dapat menghabiskan Hari Ibu bersama ibu saya untuk pertama kalinya setelah bertahun-tahun," tulis Nadya.

"Betapa menakjubkannya kita dalam petualangan baru yang liar ini bersama-sama! Ada hari-hari ketika kita tertawa sampai kita menangis.. ini akan lebih banyak lagi yang akan datang! #3generasi kekonyolan."

Happy Mothers Day untuk para perempuan hebat di dunia!

Baca: Mothers Day, Jill Biden Kunjungi Pengungsi Ukraina Khususnya Perempuan dan Anak

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."