Social Distancing demi Cegah Corona, Bella Hadid: Jangan Sungkan

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Bella Hadid memperagakan koleksi busana dari rumah mode Max Mara dalam Milan Fashion Week di Italia, 20 Februari 2020. REUTERS/Alessandro Garofalo

Bella Hadid memperagakan koleksi busana dari rumah mode Max Mara dalam Milan Fashion Week di Italia, 20 Februari 2020. REUTERS/Alessandro Garofalo

IKLAN

CANTIKA.COM,JAKARTA - Peningkatan jumlah kasus infeksi virus corona baru atau COVID-19 di dunia masih terus terjadi. Hingga kini lebih 140 negara di dunia telah melaporkan temuan kasus virus corona. Di Indonesia per Selasa, 17 Maret 2020 siang tadi Kementerian Kesehatan mencatat 134 kasus positif COVID-19. Lima di antaranya meninggal akibat kompilasi penyakit. Selain itu, delapan orang dinyatakan sudah negatif.

Status pandemi yang telah ditetapkan Organisasi Kesehatan Dunia atau Wolrd Health Organization  (WHO) pun membuat banyak orang semakin waspada dan berbagi empati, termasuk publik figur. Di antaranya supermodel Bella Hadid mengunggah foto tulisan dari penulis Kitty O'Meara di Instagram-nya pada Selasa, 17 Maret 2020.

Dan orang-orang tinggal di rumah. Mereka membaca buku, mendengarkan, beristirahat, berolahraga, membuat karya seni, bermain game, dan belajar cara-cara baru. Beberapa bermeditasi, berdoa, menari. Beberapa bertemu bayangan mereka. Dan orang-orang mulai berpikir secara berbeda. 

Dan orang-orang sembuh. Dengan tidak adanya orang yang hidup dalam cara-cara yang bodoh, berbahaya, tidak berpikiran, dan tidak berperasaan, bumi mulai pulih. 

Dan ketika bahaya berlalu, orang-orang bergabung bersama lagi, mereka berduka atas kehilangan mereka, membuat pilihan baru, memimpikan gambar-gambar baru, menciptakan cara-cara baru untuk hidup, dan menyembuhkan bumi sepenuhnya, sebagaimana mereka telah disembuhkan. 

Bella Hadid juga mengimbau untuk menerapkan jarak sosial atau social distancing. Jarak yang disarankan 1,5 meter hingga 2 meter dari satu orang ke orang lainnya. Jangan berpikiran sungkan atau merasa tak enak saat bersosialisasi sebagai kawula muda. Sebab ini salah satu cara untuk menjaga kesehatan diri dan orang-orang di sekitar.

"Ini adalah waktunya untuk tidak mementingkan diri sendiri, tetapi menjadi lebih bijaksana dan sadar. Hal ini berarti bagi mereka yang memiliki sistem kekebalan tubuh yang lebih rentan terhadap virus. Sangat penting untuk mengikuti anjuran untuk memperlambat penyebaran virus," tulis adik Gigi Hadid ini.

Selain itu, Bella juga mengajak kita selalu berempati kepada sesama.

"Tetap pertahankan moral Anda di masa ini dan tunjukkan belas kasihan kepada orang lain. Beli apa yang Anda butuhkan dan jangan serakah. Jika Anda berada di toko grosir dan Anda berkelahi dengan seorang nenek karena tisu toilet, itu salah dan tidak menyelesaikan masalah," jelas ia. 

Kakak dari Anwar Hadid ini mengakhiri tulisannya dengan ajakan saling mengasihi satu sama lain saat berada di ruang publik dan memberikan apresiasi serta semangat kepada orang-orang yang masih bekerja untuk mengatasi virus corona.

"Kepada orang-orang yang masih bekerja ... terima kasih dan aku sedang memikirkanmu! Tetap aman dan hormat di luar sana, aku mencintaimu," papar Bella Hadid mengakhiri tulisannya. 

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."