Ani Yudhoyono Sakit, Annisa Pohan Menunjukkan Rutinitasnya

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Yunia Pratiwi

google-image
Annisa Pohan menyisiri rambut Ibu Ani Yudhoyono saat dirawat di Rumah Sakit di Singapura. Foto/instagram/annisayudhoyono

Annisa Pohan menyisiri rambut Ibu Ani Yudhoyono saat dirawat di Rumah Sakit di Singapura. Foto/instagram/annisayudhoyono

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Ani Yudhoyono sedang berjuang melawan kanker darah. Istri mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini menjalani perawatan di National University of Singapore sejak 2 Februari 2019 lalu. 

Baca juga: Ani Yudhoyono Terkena Kanker Darah, Ini 3 Metode Pengobatannya

Anggota keluarganya kompak bergiliran menjaga Memo, sapaan sayang anak, menantu, dan cucu untuk Ani Yudhoyono. Annisa Pohan, sebagai menantunya, mengambil giliran sebagai “suster” untuk menjaga mertuanya baru-baru ini.

Istri dari Agus Harimurti Yudhoyono ini mengungkapkan kondisi terakhir dan rutinitas Ani Yudhoyono di Instagram-nya. Ia mengunggah foto saat sedang menyisir rambut Ani Yudhoyono. Keduanya terlihat mengenakan piyama. “Dalam 3 hari terakhir ini karena Memo baru selesai kemo cycle 2, maka kondisi Memo dalam keadaan tidak se-aktif biasanya dan belum bisa posting IG, apalagi melakukan exercise rutin seperti biasanya,” tulis Annisa Pohan.

Menurut Annisa, Ani Yudhoyono lebih banyak tidur dan beristirahat. Foto yang diunggahnya itu diambil pada tanggal 22 Februari lalu, yang menunjukkan rutinitas Ani Yudhoyono setiap pagi di rumah sakit.  “Setiap hari bangun subuh kemudian Memo duduk-duduk melihat matahari terbit yg kebetulan terlihat dari jendela Rumah sakit setiap harinya, kemudian makan pagi, minum / infus obat, mandi, memakai lotion, kemudian sisiran,” lanjut ibu satu anak ini.

Melalui foto ini, Annisa Pohan tak lupa juga mengucapkan rasa terima kasih pada teman-temannya dan memohon doa untuk kesembuhan Ani Yudhoyono. “Terima Kasih atas kasih sayang teman-teman kepada Memo. Semoga teman-teman selalu dalam keadaan sehat,” tulisnya.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."