7 Persiapan Pernikahan Kaesang Pangarep-Erina Gudono, dari Garasi Rumah hingga Gladi Bersih

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. Instagram

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. Instagram

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Pernikahan Kaesang Pangarep-Erina Gudono pada 10 Desember 2022 bisa dibilang pernikahan yang paling disorot masyarakat di akhir tahun ini. Tingginya perhatian tersebut, tak lepas dari sosok ayah Kaesang yang merupakan Presiden Indonesia Joko Widodo.

Menjelang hari bahagia sejoli itu, sejumlah persiapan dilakukan di Solo dan Yogyakarta. Apa saja itu?Berikut sejumlah persiapan jelang pernikahan Kaesang Pangarep-Erina Gudono.

1. Polda DIY Terjunkan 400-500 Personel

Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta menyatakan akan menerjunkan sekitar 400-500 personel untuk pengamanan dan kelancaran lalu lintas untuk menyambut momen pernikahan Kaesang Pangarep-Erina Gudono.

Wakil Kapolda DIY Brigjen Polisi Raden Slamet Santoso di Yogyakarta pada Senin, 5 Desember 2022 mengatakan, pengamanan dan kelancaran lalu lintas menjadi prioritas kepolisian dalam akad yang puncaknya digelar pada Sabtu, 10 Desember 2022 di Pendopo Royal Ambarrukmo itu.

Namun sebelum akad, ada prosesi adat di kediaman Erina Gudono di Purwosari, Mlati, Sleman Yogyakarta yang digelar pada 8-9 Desember 2022.

"Jadi personel diperuntukkan di beberapa titik acara, baik di rumah (calon mempelai), lokasi akad, dan juga kepentingan berkaitan dengan masyarakat," kata Slamet.

Slamet menambahkan tak ada penempatan personel secara khusus di lokasi tertentu selama rangkaian acara itu. Para anggota secara umum dikerahkan untuk mengamankan pasangan calon pengantin beserta rombongan keluarga, para tamu, dan masyarakat.

Baca juga: Dua Gaya Terbaru Foto Prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

2. Pengisi Acara Tasyakuran

Acara ngunduh mantu atau tasyakuran dalam rangkaian pernikahan Kaesang Pangarep-Erina Gudono di Solo, Ahad, 11 Desember 2022, akan dimeriahkan oleh penampilan para seniman dan sejumlah grup musik dengan berbagai genre.

Namun dipastikan semua penampil itu berasal dari lokal Kota Solo. Hal itu disampaikan kakak sulung Kaesang, Gibran Rakabuming Raka, selaku salah satu juru bicara pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

Gibran menyebutkan hampir semua jenis pentas seni ada seperti musik dan tarian. "Semua ada, musik, tarian, dan lainnya, dengan berbagai genre," kata Gibran kepada awak media di Balai Kota Solo, Senin, 5 Desember 2022.

Gibran juga mengatakan tidak ada artis ibu kota yang menjadi penampil. "Seniman, artis Ibu Kota, kayanya tidak ada. Lha seng duwe gawe kan wong (yang punya hajat kan orang) Solo jadi mungkin yang terlibat orang-orang Solo semua," ucapnya.

Lebih lanjut Gibran menjelaskan pementasan para seniman dan grup musik itu akan berlokasi di Jalan Slamet Riyadi Solo. Mereka tersebar di sembilan titik di sepanjang rute yang dilalui kirab rombongan pengantin Kaesang-Erina dan keluarga.

3. Kaesang Pangarep Jalani Gladi Bersih tanpa Erina

Putra bungsu Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Kaesang Pangarep tampak hadir mengikuti gladi bersih untuk acara pernikahannya di Pendopo Hotel Ambarrukmo Yogyakarta Rabu pagi 6 Desember 2022. Tempo/Pribadi Wicaksono

Putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep tampak hadir mengikuti gladi bersih untuk acara pernikahannya di Pendopo Ambarrukmo Yogyakarta, Selasa pagi 6 Desember 2022. Menurut pantauan Tempo, Kaesang hadir sendiri dengan mengenakan kaus hitam dan topi warna senada.Sementara bawahannya, ia menggunakan jarik batik.

Adapun kekasihnya, Erina Gudono, tak tampak dalam acara itu dan diperankan oleh pemeran pengganti. Erina diketahui masih menjalani tradisi pingitan di kediamannya di Purwosari, Mlati, Sleman, Yogyakarta.

Dari pihak Erina Gudono dalam gladi bersih itu diwakili wali nikah yang tak lain kakak kandung Erina Gudono, Allen Gudono. 

Di momen gladi bersih itu, Kaesang mengungkapkan mahar berupa seperangkat alat salat dan uang sebesar Rp 300 ribu. "Ya itu memang betul seperti itu, nanti ada tambahan lagi," kata Kaesang di sela mengikuti gladi bersih pernikahan di Pendopo Royal Ambarrukmo, Sleman, Selasa 6 Desember 2022.

"Kenapa kok Rp 300 ribu? Ya kepinginnya Rp 300 ribu saja, karena kalau Rp 100 juta mahal," kata adik Wali Kota Solo Gibran Rakabuming itu berseloroh.

4. Siraman dan 7 Sumber Mata Air

Salah satu prosesi yang harus dilalui jelang akad nikah Kaesang Pangarep-Erina Gudono adalah siraman. Prosesi tersebut akan dilakukan pada Jumat, 9 Desember 2022. Dalam tradisi pernikahan Jawa, siraman atau menyiram tubuh dengan air khusus, dimaknasi sebagai simbol pensucian diri, untuk menghapuskan segala yang buruk pada diri kedua calon pengantin sebelum memasuki ke gerbang pernikahan.

“Erina akan melakukan prosesi siraman di Yogyakarta, sementara mas Kaesang di Solo,” kata Pembaca Acara Pernikahan Kaesang dan Erina, Wiragung Wratsangka ditemui di sela gladi bersih pernikahan itu di Yogyakarta, Selasa, 6 Desember 2022.

Hanya saja, kata Wiragung, air siraman yang digunakan untuk keduanya sama, yakni berasal dari tujuh sumber mata air. 

Tujuh sumber mata air siraman Kaesang-Erina berasal dari sumber mata Pengging di Kabupaten Boyolali, Masjid Al-Wustho di Solo, Masjid Agung Keraton Surakarta, Keraton Kasunanan Surakarta, rumah ibunda Presiden Jokowi almarhum Notomiharjo, Pura Mangkunegaran, dan di rumah pribadi Solo.

“Sebenarnya air untuk siraman tak mesti dari tujuh sumber, namun bisa kelipatan ganjil seperti tiga atau lima sumber, hanya saja kalau tujuh atau pitu dakam bahasa Jawa itu punya makna sendiri,” kata Wiragung.

Baca juga: 9 Kutipan Cinta ala Erina Gudono dan Kaesang Pangarep saat Foto Prewedding

5. Becak dan Andong

Panitia acara ngunduh mantu dalam pernikahan Kaesang Pangarep-Erina Gudono juga akan memfasilitasi para tamu undangan yang akan hadir ke Pura Mangkunegaran Solo dengan alat transportasi tradisional, becak dan andong. Informasi itu disampaikan Kabidhumas Kepolisian Daerah Jawa Tengah Komisaris Besar Polisi Iqbal Al Qudussy.

"Becak dan andong ini diperuntukkan para tamu resepsi, terutama bagi mereka yang berasal dari luar daerah dan tidak menginap di hotel," katanya Iqbal  di Solo, Selasa, 6 Desember 2022.

Kedua alat transportasi itu disediakan di dua tempat kantong parkir, yakni Stadion Manahan, Solo dan Benteng Vastenburg yang digunakan tamu tanpa menginap di hotel. 

Langkah itu sebagai salah satu cara mengantisipasi kemacetan lalu lintas saat acara tasyakuran pernikahan Kaesang dan Erina itu dilangsungkan pada Ahad, 11 Desember 2022. 

"Dipastikan keberangkatan mereka ke lokasi resepsi akan lancar, karena panitia sudah menyiapkan berbagai sarana transportasi," kata Iqbal.

6. Tenda Putih Megah di Sekitar Rumah Erina Gudono

Suasana kampung kediaman Erina Gudono, calon istri Kaesang Pangarep di Sleman pada Rabu (7/12) yang makin megah berselimut tenda tenda putih jelang pernikahan Sabtu (10/12). Tempo/Pribadi Wicaksono

Suasana pernikahan nan megah semakin tampak di kediaman Erina Gudono, calon istri Kaesang Pangarep di Dusun Purwosari, Mlati, Sleman, Yogyakarta, Rabu, 7 Desember 2022. Menurut pantauan Tempo, H-3 pernikahan akbar ini, pekerja yang datang menghiasa kampung Erina semakin banyak.

Tak ayal, suasana kampung dusun yang biasanya sepi itu jadi padat kendaraan roda empat. Baik truk maupun pick up yang membawa aneka macam barang untuk hiasan tenda-tenda yang terpasang.

Bila sepekan lalu tenda tenda putih yang dipasang masih di sekitaran rumah Erina Gudono dengan jangkauan 2-3 rumah di kiri kanannya. Namun pada H-3 ini, 7 Desember 2022, hampir separuh rumah warga di RT 03 RW 59 kediaman Erina diselimuti tenda putih. Terutama di bagian teras depan rumahnya.

Tenda-tenda putih megah itu, tak hanya memanjang di sepanjang jalan depan rumah Erina. Tapi juga dipasang di ruas-ruas jalan sekitarnya. Sehingga tenda itu membentuk seperti huruf L raksasa hingga masjid di ruas jalan lain agak jauh dari rumah Erina.

7. Garasi Rumah Erina Gudono jadi Lokasi Acara Adat

Dapur buatan mulai dibangun di depan garasi rumah Erina Gudono untuk pelaksanaan tradisi Cethik Geni dan Adang Sepisanan di Sleman Yogyakarta pada Kamis 8 Desember 2022. Tempo/Pribadi Wicaksono

Di H-3 ini, selain pemasangan tenda, sejumlah pekerja berdatangan membawa papan-papan bambu, rumbai kelapa hingga gejog lesung di rumah Erina. Berbagai bahan itu untuk membangun dapur buatan di depan garasi rumah Erina.

"Dapur buatan itu nanti konsepnya dapur-dapur kuno khas Jawa, dengan perangkat kuningan, kayu-kayu untuk cethik geni (menyalakan api)," kata Anjas dari Larasari Dekorasi, yang disewa keluarga Erina untuk membangun dapur buatan itu Rabu, 7 Desember 2022.

Anjas mengatakan, dapur buatan itu untuk melaksanakan tradisi Cethik Geni dan Adang Pisanan pada Kamis, 8 Desember 2022.

"Tradisi Cethik Geni dan Adang Pisanan ini digelar sebelum tradisi Siraman, jadi perwakilan keluarga akan kumpul di dapur buatan itu dulu," Anjas menambahkan. Yang dimasak dalam tradisi itu hanya berupa beras biasa menjadi nasi. Nantinya orang tua Erina akan menyalakan api dalam tungku untuk memasak.

Pernikahan Kaesang Pangarep-Erina Sofia Gudono bakal diadakan di Pendopo Royal Ambarrukmo, Depok, Sleman, Yogyakarta, Sabtu, 10 Desember 2022. Acara ini digelar dengan tamu terbatas. Sehari kemudian, pada 11 Desember 2022 dilangsungkan acara ngunduh mantu di Pura Mangkunegaran, Solo, Jawa Tengah.

PRIBADI WICAKSONO | SEPTHIA RYANTHIE

Baca juga: Kisah Cinta Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, dari PDKT hingga Bahasa Cinta

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."