Cara Enzy Storia Merawat Rambut, Keramas Pakai Air Dingin dan Tak Lupa Kondisioner

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Enzy Storia ditemui usai konferensi pers The Hyaluronic Lab by L'Oreal Paris di Gandaria City Mall, Jakarta Selatan, pada Kamis, 26 Januari 2023. Foto: CANTIKA/Silvy Riana Putri

Enzy Storia ditemui usai konferensi pers The Hyaluronic Lab by L'Oreal Paris di Gandaria City Mall, Jakarta Selatan, pada Kamis, 26 Januari 2023. Foto: CANTIKA/Silvy Riana Putri

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Setiap perempuan punya cara masing-masing dalam merawat mahkotanya alias rambut. Begitu pula dengan model dan presenter, Enzy Storia yang menyebut pentingnya keramas untuk merawat rambut panjangnya. Bahkan, ia keramas hampir setiap pagi.

"Hampir setiap hari (keramas) karena helaian (rambut) tipis. (rambut aku) Emang cepet lepek kalau enggak keramas. (Aku juga) gak suka kulit kepala aku kering, jadi gampang gatal. Perawatan itu penting banget agar rambut kita lembap," jelas Enzy ditemui usai konferensi pers The Hyaluronic Lab by L'Oreal Paris di Gandaria City Mall, Jakarta Selatan, pada Kamis, 26 Januari 2023.

Setiap kali keramas, Enzy selalu memakai air dingin. "Jarang banget pakai air hangat. (keramas pakai air dingin) Itu jauh lebih menenangkan kulit kepala aku. Kalau pakai air hangat, kulit kepala aku bisa merah-merah," tutur perempuan 30 tahun itu.

Enzy juga mengatakan tak pernah lupa pakai kondisioner usai keramas. Itu termasuk produk kuncian untuk merawat keindahan rambutnya. "Paling penting. Dan, pakainya jangan berlebihan. Karena helaian rambut aku tipis. Biasanya dua pump itu sudah cukup," jelasnya.

Untuk mengeringkan rambutnya, Enzy lebih memiih mengeringkan dengan kaus berbahan lembut ketimbang handuk. Ia juga tidak pernah menyisir rambutnya. "Karena (menyisir) itu bikin rambut aku jauh lebih rontok. Lalu, aku pakai serum di ujung rambut," papar pembawa acara bincang-bincang "Tonight Show" itu.

Jika tidak ada kegiatan syuting di hari itu, Enzy akan membiarkan rambutnya kering secara alami. Bila ada pekerjaan yang mengharuskan dia menata rambut seperti curly, diberi jeda satu jam setelah dikeramas, barulah ditata.

Terkait tampilan rambut, Enzy mengaku hal tersebut sangat memengaruhi suasana hatinya ketimbang riasan wajah. "Kalau bad hair itu mempengaruhi banget ke mood aku ketimbang makeup," pungkas Enzy Storia.

Baca juga: Gaya Fashion Enzy Storia saat Havaianas Rilis Koleksi Holiday, Chic Pakai Mini Dress

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."