Bella Hadid Alami Kabut Otak dan Kecemasan Karena Alkohol

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Mitra Tarigan

google-image
Bella Hadid/Foto: Instagram/Bella Hadid

Bella Hadid/Foto: Instagram/Bella Hadid

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Model Bella Hadid memutuskan untuk berhenti mengkonsumsi alkohol sejak enam bulan lalu karena sudah mengetahui berbagai dampak buruk alkohol yang dia alami. “Saya tidak merasa perlu (untuk minum alkohol) karena saya tahu bagaimana hal itu akan mempengaruhi saya pada jam 3 pagi, ketika saya bangun dengan kecemasan yang mengerikan memikirkan satu hal yang saya katakan lima tahun lalu ketika saya lulus SMA,” katanya saat dilansir In Style pada 21 Januari 2022.

Bella mengatakan ia mencintai alkohol dan itu membawanya kepada satu titik di mana ia mulai membatalkan acara malam karena ia merasa tidak bisa mengendalikan diri.

Tahun 2019 menjadi titik terendahnya karena ia berurusan dengan kecemasan, juga menderita kabut otak karena penyakit Lyme-nya. Seperti dilansir Alodokter, brain fog atau kabut otak adalah kondisi di mana seseorang merasa sulit untuk berkonsentrasi dan tidak bisa fokus ketika memikirkan suatu hal. Brain fog bukanlah sebuah penyakit, tetapi gejala dari kondisi atau penyakit tertentu yang bisa memengaruhi kemampuan seseorang untuk berpikir dan mengingat.

Bella juga kelelahan bekerja dan bepergian secara terus-menerus. Setelah menerima hasil scan otaknya dari dokter yang menunjukkan efek alkohol pada otaknya, Bella Hadid menjadi lebih berat untuk minum alkohol.

Kini, Bella menjadi salah satu pendiri dan mitra Kin Euphorics, minuman non-alkohol dengan ramuan adaptogenik, nootropics, dan tumbuhan berada di garis depan gerakan rasa ingin tahu yang sadar, tidak mabuk. “Saya minum ini ketika saya memiliki kecemasan yang tinggi dan saya tidak bisa meninggalkan rumah saya, atau ketika saya tidak akan minum alkohol tetapi masih ingin bersantai dan dapat berbicara dengan orang-orang dan bersosialisasi," katanya.

Dengan bantuan minuman tersebut sebagai pengganti alkohol, kini Bella merasa jauh lebih baik. Ia sudah tak lagi mengalami insomnia ataupun stres berlebihan.

“Ini semacam momen di mana saya memiliki ritual saya, di mana saya bisa menyendiri. Saya tidak minum obat tidur lagi. Ketika saya terbang terlalu jauh, itulah satu-satunya cara yang saya lakukan untuk bisa tidak jet-lag. Tapi, sekarang saya benar-benar memiliki sesuatu yang holistik dan melakukan sesuatu untuk tubuh saya setiap hari,” kata Bella Hadid.

Baca: Ini Alasan Bella Hadid Kembali jadi Model Victoria's Secret setelah Rebranding

BERNADETTE JEANE WIDJAJA | IN STYLE

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."