Bocoran Cerita Film Pelangi Tanpa Warna yang Dibintangi Maudy Koesnaedi

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Poster film Pelangi Tanpa Warna. Foto: Falcon Pictures.

Poster film Pelangi Tanpa Warna. Foto: Falcon Pictures.

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Film Pelangi Tanpa Warna mempertemukan lagi Maudy Koesnaedi dan Rano Karno. Sebelumnya, mereka lekat dengan peran Zaenab dan Doel di sinetron Si Doel Anak Sekolahan yang hits di 90-an.

Di film produksi Falcon Pictures itu, keduanya juga berpesan sebagai suami istri. Rano sebagai Fedi Bagaskoro, sementara Maudy memerankan tokoh Kirana.

Dalam memerankan karakter Fedi, Rano mengungkapkan tidak ada hambatan berarti. Ia pun bersyukur bisa beradu akting dengan Maudy yang sudah punya riwayat di film dan sinetron yang dibintangi bersama

"Kebetulan dipasangkan dengan Maudy. Alhamdulillah semua lancar tidak ada kesulitan memerankan tokoh Ferdi. Maudy yang sulit, karena memerankan tokoh yang sakit Alzheimer. Sampai dia harus riset ke dokter," kata Rano dikutip dari siaran pers yang diterima Kamis, 20 Januari 2022.

Hal senada juga disampaikan oleh Maudy KoesnaediPelangi Tanpa Warna merupakan yang pertama baginya untuk beradu akting dengan Rano selain Si Doel.

"Ini yang pertama saya beradu akting dengan Rano Karno bukan sebagai Doel dan Zaenab. Ternyata asyik aja. Tidak menjadi hal yang menghambat untuk membentuk karakter baru," ujarnya.

Pelangi Tanpa Warna menceritakan tentang Fedi (Rano Karno) yang harus menghadapi kenyataan istrinya, Kirana (Maudy Koesnaedi) mengidap Alzheimer.

Dari hari ke hari, Kirana terus melupakan semua hal sederhana hingga paling penting dalam hidupnya. Situasi berubah menjadi penuh emosi hingga membuat ketenangan di rumah seolah menghilang, lalu berganti dengan kesedihan yang tak berkesudahan.

Fedi terus diuji dengan kondisi Kirana yang semakin hari semakin menurun. Tugas rumah tangga yang awalnya dipegang sang istri, kini dibebankan penuh padanya. Mampukah Fedi bertahan atau malah memilih menyerah?

Selain Maudy Koesnaedi dan Rano Karno, film yang disutradarai Indra Gunawan ini dibintangi oleh Ratna Riantiarno dan Zayyan Sakha. Film Pelangi Tanpa Warna akan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 17 Februari 2022.

Baca juga: Intip 5 Gaya Fashion Liburan Maudy Koesnaedi di Jogja, Casual dan Chic

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."