KCBI Ajak Generasi Milenial Lestarikan Budaya Berkain

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Ilustrasi kain jarik. Pixabay

Ilustrasi kain jarik. Pixabay

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta -  Salah satu kekayaan budaya Indonesia adalah keragaman kain Nusantara. Setiap kain di daerah Indonesia punya ragam warna dan corak yang khas dan memesona. Kekayaan tersebut terus dilestarikan dari generasi ke generasi dengan beragam cara, salah satunya komunitas yang terbentuk. Komunitas Cinta Berkain Indonesia (KCBI) adalah salah satu komunitas yang menaruh perhatian besar merawat kain Nusantara.

Hingga saat ini, KCBI terus berkiprah melestarikan budaya berkain Nusantara yang mulai banyak digandrungi kaum milenial. Menurut Ketua KCBI Sita Hanimastuty,  masih banyak perempuan Indonesia ketika berbusana resmi belum mencerminkan etika ketimuran. Ironisnya, mereka sudah terkontaminasi budaya impor. Maka dari itu, ia mengajak untuk membiasakan budaya berkain.

"Kami menaruh harapan besar, pada KCBI di beberapa kota besar seperti Lombok, Bali, Malang, Bandung, Bogor, untuk terus mensosialisasikan budaya berkain Nusantara," kata Sita melalui siaran pers yang diterima Cantika, Selasa, 9 Maret 2021 bertepatan dengan ulang tahun ke-7 KCBI.

Sita menambahkan KCBI sebagai pelopor penggiat cinta berkain Nusantara telah melebarkan jangkauan budaya berkain Nusantara ke mancanegara, tak hanya di Indonesia. "KCBI ini sudah menancapkan kiprahnya seperti Perth Australia, San Fransisco Amerika serikat, selanjutnya komunitas akan segera terbangun di negara-negara Eropa," ungkap Sita.

Menurut Ketua 1 KCBI Dyah Sudiro, kegiatan tersebut sebagai bentuk tanggung jawab estetika dan budaya bersama sebagai perempuan Indonesia. "Budaya berkain harus tetap ditanamkan generasi milenial sebagai pewaris dan penerus. Kalau bukan kita siapa lagi dan kalau bukan sekarang kapan lagi," ujarnya.

Ia juga mengajak para perempuan Indonesia untuk turut andil menggunakan kain Nusantara sebagai wujud cinta produk buatan Indonesia. Yuk, padu padan tampilanmu dengan pesona kain Indonesia.

Baca juga:

Tips Tampil Anggun dengan Kain Nusantara Menurut Didiet Maulana

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."