Penyebab Warna Alami Bibir Menggelap dan Cara Mengatasinya

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Yunia Pratiwi

google-image
Ilustrasi wanita merawat bibir. Unsplash.com/Septian Simon

Ilustrasi wanita merawat bibir. Unsplash.com/Septian Simon

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Setiap orang memiliki warna bibir yang berbeda-beda. Bahkan karena masalah tertentu, warna bibir terlihat lebih kusam atau bahkan menggelap. Beberapa penyebab warna bibir menggelap antara lain karena kecanduan merokok, alkohol, dan obat-obatan terlarang.

Baca juga: Bibir Keriput Bikin Lipstik Susah Menempel, Atasi dengan 5 Cara

Namun bagi wanita, penyebab utama warna bibir menggelap karena terlalu sering memakai lipstik. Padahal lipstik dapat membuat keseluruhan penampilan terlihat berbeda. Kandungan paraffin dan logam pada lipstik berpotensi merusak kesehatan bibir. Terlebih jika anda terlalu lama menggunakan, apalagi sampai lupa dibersihkan sebelum tidur penumpukab zat-zat tadi menyebabkan warna bibir terlihat lebih gelap. 

Selain itu, terlepas dari segala hal yang menjadi kebiasaan buruk, warna bibir yang menggelap bisa saja terjadi karena keturunan atau faktor genetis. Jika kedua orang tua anda memiliki bibir hitam secara genetis, kemungkinan besar Anda akan mewarisi hal itu. Supaya warna bibir tetap sehat dan segar, ada beberapa tips yang dapat dilakukan. 

#1. Konsumsi Buah dan Sayur
Buah dan vitamin mengandung banyak vitamin dan mineral yang dibutuhkan untuk membuat bibir menjadi sehat dari dalam. Untuk itu, sebisa mungkin konsumsilah sayur dan buah dengan menyertakan menu ini pada makanan konsumsi sehari-hari.

#2. Banyak Minum Air putih
Air putih memang sangat baik untuk tubuh. Selain untuk mencegah dehidrasi, konsumsi 8 gelas perhari juga membuat bibir anda merah dan merona.

#3. Gunakan Madu
Cara alami untuk mengatasi bibir yang kering dan pecah-pecah adalah dengan mengaplikasikan madu sebagai pelembab alami bibir. Selain itu sifat antibakteri yang dimiliki oleh madu mampu menghilangakn kuman dan bakteri penyebab keluhan dibibir. Agar proses pemulihannya lebih cepat, teraturlah mengoleskan madu pada bibir sehari 3 kali.

#4. Gunakan Lip Balm SPF 30
Jangan lupa untuk menggunkan lip balm SPF 30 ketika keluar rumah. Sinar matahari terutama ultaviolet dapat merusak kesehatan kulit bibir.

#5. Minyak Zaitun
Minyak zaitun berkhasiat mencerahkan warna kulit bibir. Kandungan omega 3 dan anti oksidan yang mampu menangkal radikal bebas serta mengangkat sel kulit mati. Bukan hanya menyehatkan dan merawat, namun juga memberikan rona pink. Caranya dengan mengoleskan sebelum tidur pada bibir anda.

ERIYANTI

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."