Tayang 16 November 2023, Film Gampang Cuan Rilis Teaser Poster

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Teaser poster Film Gampang Cuan. Foto: Dok. Gampang Cuan

Teaser poster Film Gampang Cuan. Foto: Dok. Gampang Cuan

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Film Gampang Cuan produksi Temata Studios dan Adhya Pictures secara resmi merilis teaser poster hari ini, Selasa, 3 Oktober 2023. Disutradarai oleh Rahabi Mandra, film drama komedi ini mengisahkan perjuangan kakak-beradik, Sultan (Vino G. Bastian), Bilqis (Anya Geraldine), dan Aji (Alzi Markers), mencari uang atau cuan untuk menyelamatkan rumah mereka dari jaminan utang, tanpa sepengetahuan sang Ibu, Mamah Diah (Meriam Bellina).

“FIlm ini ingin menceritakan gimana sentralnya peran uang dalam hidup kita. Orang sering bilang uang bukan segalanya, namun nyatanya segalanya butuh uang. Kita coba ajak masyarakat lebih melek untuk urusan ini, dengan bumbu komedi dan drama keluarga tentunya.” ujar sang sutradara, Rahabi Mandra dikutip dari siaran pers yang diterima Cantika, Selasa, 3 Oktober 2023.

Adapun menurut produser Tesadesrada Ryza, melalui teaser poster ini memperkenalkan lagi tiga kakak-beradik yang jadi fokus utama cerita di Gampang Cuan. Sebagai anak rantau, mereka sangat berusaha kelihatan sukses demi pembuktian ke orang tua, padahal kenyataannya tidak seindah itu.

"Ilustrasi uang ini menggambarkan bagaimana mereka berada di antara ekspektasi dan realita ekonomi yang kontras," imbuhnya.

Film Gampang Cuan bakal tayang 16 November 2023, dan para penonton dapat bersiap-siap untuk merasakan petualangan emosional yang mendalam tentang keluarga, finansial, dan makna hidup.

Pilihan Editor: Sederet Fakta Menarik Hari Ini Akan Kita Ceritakan Nanti, Ada Karakter Baru dan Nostalgia Tahun 80-an

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."