Cantika Review: Pelembab Bioaqua Berbahan Ceramide yang Menenangkan Kulit Sensitif

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Ilustrasi kulit sensitif. healthtap.com

Ilustrasi kulit sensitif. healthtap.com

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta -  Salah satu brand skincare dari luar negeri tepatnya negeri tirai bambu yang kerap jadi rekomendasi beauty enthusiast ialah Bioaqua. Kali ini Cantika Review mencoba salah satu produknya yakni Bioaqua 7x Ceramide Skin Barrier Repair Moisturize Cream yang hadir dengan kemasan dari  jar kaca berwarna biru laut. Dengan size 50 gram, pelembab ini sudah dilengkapi spatula sebagai aplikatornya.  

Klaim Produk

Moisturizer cream dari Bioaqua ini bisa membantu melembapkan, memperbaiki, mengunci kelembapan kulit kembali agar sehat dan cerah. Selain itu, juga bisa melembapkan selama 12 jam. Produk ini cepat menyerap dan tidak terasa lengket saat diaplikasikan ke wajah, karena teksturnya yang watery gel

Bahan dan tekstur

Selain mengandung 7X ceramide, produk ini juga memiliki ingredient utama yang lainnya. Centella asiatica yang bermanfaat untuk meningkatkan kadar sebum atau minyak alami kulit, sehingga kelembapan kulit dapat terjaga. Moisturizer ini juga mangandung witch hazel, serta citrus extract. Bioaqua 7X Ceramide Skin Barrier Moisturizer Cream mengandung 7x ceramide dan centella asiatica dan witch hazel. 

Kandungannya memperkuat skin barrier, menghidrasi kulit, menenangkan kulit dan mencerahkan kulit. Bioaqua 7X Ceramide Skin Barrier Moisturizer Cream memiliki tekstur krim yang melembapkan kulit secara optimal. Tekstur pelembap wajahnya yang berbentuk krim tidak meninggalkan rasa lengket dan membuat kulit wajah berminyak. 

Testimoni penggunaan Bioaqua 7X Ceramide Skin Barrier Moisturizer Cream 

Sahabat Cantika, Deasy Rafianty, seorang ibu rumah tangga berusia 39 tahun berjenis kulit sensitif cenderung kering berbagi pengalaman setelah menggunakan produk Bioaqua 7X Ceramide Skin Barrier Repair Moisturizer Cream.

"Saya menggunakan produk ini saat kondisi kulit saya sedang merah meradang akibat tidak cocok salah satu produk skincare. Awal penggunaan, saya ragu karena kulit saya yang sensitif, sulit cocok dengan skincare, tapi ternyata produk tersebut cocok di saya karena tidak mengandung alkohol murni yang membuat kulit saya alergi dan semakin kering," ucap Deasy. 

Sahabat Cantika membagikan cerita usai memakai produk Bioaqua 7X Ceramide Skin Barrier Repair Moisturizer Cream dalam Cantika Review/Foto: Doc. pribadi

Tekstur produk yang creamy watery, memberikan efek menenangkan. Meski beraroma, tapi wanginya tidak tajam. Menurut Deasy  wanginya yang seperti buah jeruk begitu menyegarkan. Setelah pemakaian produk Bioaqua 7X Ceramide Skin Barrier Repair Moisturizer Cream, ia mengaku perlahan demi perlahan kondisi kulitnya mulai membaik. 

"Sesuai klaimnya, produk ini memperbaiki skin barrier saya sehingga kondisi kulit membaik dan terhidrasi. Tak hanya itu, skintone kulit saya sedikit menjadi lebih cerah setelah pemakaian satu bulan," ungkapnya.

Sebagai informasi Bioaqua 7X Ceramide Skin Barrier Moisturizer Cream dikemas dalam botol jar dengan isi 50 gr dibanderol seharga Rp 199.999 dengan harga promo Rp 50.000. Bagaimana, Sahabat Cantika mau mencoba? 

Pilihan Editor: Cantika Review: Kulit Terlindungi dan Bebas White Cast dengan Daily Sunscreen Erha

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."