9 Tips Gaya Modest di Musim Panas, Bahan Katun hingga Rok Flowy

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Ilustrasi perempuan bergaya modest. Foto: Freepik.com

Ilustrasi perempuan bergaya modest. Foto: Freepik.com

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Sedang mencari gaya busana tertutup atau modest di cuaca panas? Intip tips yang diberikan Sahara Yar, kreator konten asal India, dan Luley Jeylani, kreator konten asal Amerika. Kunci dalam gaya modest, apakah Anda berpakaian tertutup karena alasan budaya, religi, atau Anda tidak nyaman dengan banyak tampilan kulit, kedua kreator konten tersebut menekankan percaya diri dan modern. Dan, di cuaca panas ini, keduanya mengajak para perempuan tampil lebih bercorak dan warna cerah ataupun back to basic bagi pribadi simpel.

“Hanya karena saya memilih (gaya busana) tertutup, bukan berarti saya juga tidak memilih fashion. Keduanya bisa berpasangan dengan indah dan saya suka menjelajahi gaya baru dan membaginya dengan pengikut saya,” ujar Yar dikutip dari laman Byrdie, Kamis, 15 Juni 2023.

1. Basic Look

Di tengah teriknya sinar matahari saat cuaca panas, tampilan dasar nan simpel atau basic look salah satu inspirasi. Anda bisa memilih kaus lengan panjang atau outer panjang berbahan katun yang adem.

2. Gaun Bercorak

Modest bukan berarti membosankan, jadi carilah gaun-gaun bermotif menyenangkan yang akan membuat pernyataan.

“Jangan takut dengan corak dan tekstur di lemari pakaian Anda,” kata Jeylani. “Tambahkan elemen unik ke lemari pakaian Anda yaitu warna cerah dan tonjolkan rona kulit Anda dapat membuat pernyataan modis sekaligus tetap sopan. Menambahkan elemen-elemen kecil ini ke pakaian Anda memungkinkan untuk tampil sederhana tanpa mengurangi kesopanan.”

3. Kenakan Celana Nyaman

Baju yang pas badan bukanlah ide yang baik selama cuaca panas, jadi pastikan untuk memilih gaya modest yang tidak ketat. “Apa pun yang longgar dan lapang adalah kuncinya,” ujar Yar.

Tetap gunakan siluet yang sangat longgar dan kain yang dapat bernapas seperti katun dan linen.

"Saat saya beralih mengenakan linen pada hari-hari musim panas yang tak tertahankan adalah ketika saya akhirnya menyadari bahwa itulah kunci bergaya modest di musim panas," ucapnya.

4. Sentuhan Aksesori Kalung

Semarakkan penampilan sederhana Anda dengan beberapa aksesori dengan pernyataan. Ini cara yang menyenangkan untuk meninggikan pakaian apa pun.

“Sangat mudah untuk terjebak pada apa yang trendi, tetapi lebih mudah untuk berinvestasi dalam beberapa basic yang bagus dan menemukan cara halus yang mengarah ke tren (seperti aksesori) sambil tetap menjaga kesopanan dalam pilihan fashion Anda,” kata Jeylani.

5. Pilih Bahan Katun, Satin, dan Linen

Saat cuaca terlalu panas hindari memakai busana berbahan jeans. Sebaiknya gunakan bahan yang ringan seperti katun, satin, dan linen.

"Tetap ringan!" pesan Jeylani. “Saya telah belajar merangkul kain yang ringan dan adem. Ini membantu Anda tetap keren dan nyaman di musim panas,” tuturnya.

6. Pilih Warna Cerah

“Tetap gunakan warna yang lebih terang,” kata Yar. “Karena balutan sederhana terdiri dari mengenakan sedikit lebih banyak kain,dan pertahankan agar tetap terang karena tidak akan menyerap panas sebanyak warna yang gelap.”

7. Sandal Chunky

Sandal chunky selalu merupakan pilihan yang baik dan dapat meningkatkan standar pakaian musim panas apa pun.

“Saya tidak pernah meremehkan kekuatan alas kaki,” kata Jeylani. “Sandal yang nyaman namun bergaya dapat melengkapi ansambel cuaca panas yang sederhana, memungkinkan saya untuk menjalankan setiap kesempatan dengan percaya diri dengan modest fashion pilihan saya.”

8. Pilih Rok Panjang dan Flowy

Rok panjang dan flowy salah satu inspirasi gaya modest di cuaca panas. Sebab model rok tu akan membuat Anda merasa ringan dan longgar, serta sangat mudah ditata selama musim panas.

“Saya suka memilih kain yang ringan dan adem, seperti gaun maxi yang bervolume dan rok yang terbuat dari bahan halus seperti linen atau katun,” kata Jeylani.

Menurut dia, busana tersebut membuat dia merasa nyaman di cuaca panas sekaligs tetap modis.

9. Flowy Dress

Kenakan gaun yang tidak ketat dan terasa longgar seperti flowy dress. “Saya selalu memilih gaun flowy atau celana kaki lebar dengan bahan adem untuk pakaian musim panas yang modis dan sopan,” kata Jeylani.

Pilihan Editor: Gaya Modest dan Feminin Rachel Vennya Berbalut Koleksi La Sabelle x Asky Febrianti

AN NISA RISTIANTI | BYRDIE

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."