Cerita Theresa Wienathan jadi Asisten Nia Ramadhani, Sempat Tak Direstui Ibunda

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Nia Ramadhani bersama asisten pribadinya, Theresa Wienathan atau akrab disapa Tere. Foto: Instagram/@theresawienathan

Nia Ramadhani bersama asisten pribadinya, Theresa Wienathan atau akrab disapa Tere. Foto: Instagram/@theresawienathan

IKLAN

CANTIKA.COM, JakartaTheresa Wienathan atau akrab disapa Tere mengisahkan awal mula ia menjadi asisten pribadi Nia Ramadhani karena diminta oleh kakak istri Ardi Bakrie itu. Tere tak langsung menerima tawaran tersebut karena ia tak ada pengalaman sama sekali. Sebelumnya, ia bekerja di bidang hukum dan mengurusi bisnis manajemen suatu perusahaan.

"Gue temen kakaknya (Nia Ramadhani). Kakaknya minta untuk ngurusin adeknya, which is i have no idea to be personal asisstant (PA). Sebelumnya gue lawyering," tuturnya dikutip dari vlog yang diunggah di kanal Youtube Melaney Ricardo, Senin, 24 Januari 2022.

Menurut Tere, saat itu, ia juga tengah berencana mengurus bisnis orang tuanya. Meski begitu, ia mencoba merespons permintaan tersebut dengan cara mencari tahu lebih dalam seperti apa Nia Ramadhani.

" 'Tolonglah adek gue, lo urusin A sampe Z'. Akhirnya gue ngobrol sama Nia. Saat itu, i was twenty three. Gue pikir oyaudahlah gak masalah juga. Gue kerja sama orang, gue dapat networking lebih besar," tutur perempuan lulusan hukum Universitas Pelita Harapan ini.

Ketika Tere sudah bulat tekadnya, ibundanya, Ailie Tju, sempat tak merestui. Pertimbangannya, ia membayangkan lingkup pekerjaan asisten pribadi, termasuk membawa barang-barang pribadi bosnya.

"Emak gue nyap-nyap. 'Ngapain jadi PA, ntar lo bawain sepatunya, tasnya, ntar lo jadi babu. Gue sekolahin lo tinggi-tinggi, sarjana hukum, lo bawain sepatu orang," ujarnya.

(dari kanan) Nia Ramadhani bersama asisten pribadinya, Theresa Wienathan atau akrab disapa Tere. Foto: Instagram/@theresawienathan

Ia kemudian mencoba memantapkan hati lewat berdoa dan meminta petunjuk dari Tuhan.

"Akhirnya, gue doa, Tuhan kasih konfirmasi. Trus gue berpikir, apa pun pekerjaan lu asalkan lu tau cara membawa diri lu, maka orang bisa melihat lu tidak rendah, menurut gue. Jadi, orang akan memperlakukan lu sebagaimana lo mau diperlakukan. Jadi, akhirnya gue mikir yaudah gue coba," kata istri Calvin Chandra ini.

Sebelum mulai bekerja, ia membuat kontrak kerja sendiri. Nia tak mempermasalahkan pasal-pasal yang ada di kontrak tersebut. Bahkan, saat akan menandatangani kontrak, Nia tak membacanya sendiri. Tere yang membacakan untuknya.

"Gue minta probation (masa percobaan). Gue minta kontrak (kerja) hitam di atas putih, meskipun itu gue yang buat, ya. Gue bikin sendiri, gue kasih liat dia, dia males baca. Gue bacain. Akhirnya, 'yaudah boleh deh, Ter. Lo atur'," kenangnya sambil tertawa.

"Akhirnya dari yang awal mo coba 3 bulan probation. Alhasil, mau 7 tahun (sekarang)," sambungnya.

Selama bekerja dengan Nia, Tere mengaku banyak kecocokan di antara mereka. Maka dari itu, hubungan mereka kini lebih dari urusan profesional, tapi juga sebagai sahabat yang saling mendukung.

"Emang kayak jodoh, ya. Jadinya, teman baik sampe sekarang," tandas Theresa Wienathan.

Baca juga: Nia Ramadhani Divonis 1 Tahun Penjara, Simak Cara Tepat Terbuka pada Anak

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."