3 Faktor yang Bisa Menjaga Kesehatan Fisik dan Mental dari Ahli Nutrisi

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Mitra Tarigan

google-image
Ilustrasi pertemanan sehat. wingsforlifeworldrun.com

Ilustrasi pertemanan sehat. wingsforlifeworldrun.com

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Ahli nutrisi dari Institut Pertanian Bogor Rimbawan mengingatkan bahwa mengkonsumsi makanan bergizi serta aktif secara fisik sangat baik untuk kesehatan fisik dan mental. "Makan gizi seimbang dan olahraga teratur, bagus untuk fisik dan mental," katanya pada konferensi pers virtual bertajuk Nutrition Talk 'Asia Pacific Health Inertia Survey 2021 oleh Herbalife di Jakarta, Selasa 9 November 2021.

Ia mengatakan kombonasi antara makan makanan bergizi dan olahraga secara teratur tidak hanya efektir untuk mencegah adanya penambahan berat badan berlebih, tapi juga meningkatkan gaya hidup sehat. "Hal itu bisa tingkatkan kualitas hidup yang lebih sehat dan menjaga suasana hati," katanya.

Dengan makan makanan bergizi dan berolahraga, kata Rimbawan, tingkat stres pun bisa terkendali. "Aktivitas fisik, bisa tingkatkan fungsi fisik, dan dengan aktivitas fisik rutin, bikin tingkat stres terkendali, dan fungsi metabolik, itu baik untuk tubuh," katanya.

Untuk membantu mengambil langkah-langkah praktis untuk meningkatkan kesehatan fisik dan mental, berikut ada beberapa tips:

Konferensi pers virtual “Asia Pacific Health Inertia Survey 2021”/Herbalife

1. Olah Tubuh
1. Olahraga Rutin
Rimbawan mengingatkan bahwa sebaiknya masyarakat berolahraga minimal 150 menit dan dua kali latihan penguatan otot selama sepekan. Bisa saja orang itu melakukan olahraga selama 30 menit setiap hari selama lima hari dalam seminggu. Masyarakat juga perlu melakukan latihan aerobik, seperti jalan cepat, berenang atau joging. Hal ini berfungsi untuk meningkatkan kondisi kardiovaskular dan juga dapat menurunkan risiko penyakt jantung. Olahraga aerobik juga bisa membantu menurunkan tekanan darah dan membantu dalam pengelolaan berat badan.

Ilustrasi wanita olahraga. Freepik.com/Senivpetro

Kemudian, perlu pula masyarakat melakukan aktivitas penguatan otot, seperti angkat besi atau yoga. Hal ini berguna untuk meningkatkan kekuatan, ukuran, kekuatan, dan daya tahan otot. Otot yang lebih kuat akan membantu menjaga kemampuan tubuh Anda untuk melakukan tugas sehari-hari dan memperlambat laju pengeroposan tulang dan otot yang terkait dengan penuaan.

2. Buat Jadwal Latihan
Penting sekali masyarakat membuat jadwal latihan untuk memantau perkembangan dengan memanfaatkan alat pelacak kebugaran.

3. Buat Tujuan Kesehatan
Ada baiknya masyarakat juta fokus dengan tujuan tujuan pribadinya masing-masing. Bisa saja tujuan itu berupa tujuan harian, mingguan, atau bulanan. Tergantung pada frekuensi aktivitas kamu.

4. Latihan Online
Saat ini ada banyak cara untuk bisa bugar, salah satunya mengikuti latihan secara online. Opsi ini bisa Anda lakukan bila kesulitan mengakses gym atau pergi ke luar rumah. Dengan mempersiapkan beberapa peralatan latihan dasar di rumah seperti matras latihan, barbel, atau bahkan lompat tali, untuk meningkatkan pengalaman latihan di rumah.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."