Di Sampul Majalah TIME 2021, Meghan Markle Pakai Cincin Dukungan Sesama Wanita

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Pangeran Harry dan Meghan Markle masuk dalam daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia versi majalah TIME 2021. Foto: Instagram/@time

Pangeran Harry dan Meghan Markle masuk dalam daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia versi majalah TIME 2021. Foto: Instagram/@time

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Pangeran Harry dan Meghan Markle masuk dalam daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia versi majalah TIME 2021. Pasangan suami istri yang kini tinggal di Amerika Serikat itu tampak bergaya monokrom untuk sampul majalah tersebut. Penampilan hitam putih itu ditata oleh Nina dan Clare Hallworth.

Pangeran Harry tampil serba hitam, dari kaus berkerah kemeja dan lengan panjang dipadu dengan celana panjang hitam. Sementara itu, Meghan bergaya serba putih dengan kemeja berkancing warna putih gading dan celana berpinggang tinggi atau high waist.

Markle juga memakai cincin Duet Pinky merek Shiffon (USD525 atau sekitar Rp7,4 juta) di tangan kirinya, terletak tepat di samping cincin pertunangan tiga batunya yang terkenal.

Cincin tersebut terbuat dari emas 14 karat dan ditata dengan berlian kecil di samping berlian yang lebih besar. Cincin tersebut bermakna mewakili satu wanita yang mendukung wanita lainnya melalui 'janji kelingking', menurut situs web merek tersebut, dikutip dari Page Six, Rabu, 15 September 2021

Lebih dari sekadar membuat pernak-pernik cantik, Shiffon juga menyumbangkan 50 persen dari keuntungannya untuk mendanai pengusaha wanita, dengan 11 perusahaan didanai hingga saat ini.

“Misi kami di Shiffon adalah untuk menutup kesenjangan gender, khususnya dalam kewirausahaan,” bunyi pernyataan di bagian tentang atau about situs web tersebut.

“Kewirausahaan adalah tentang mengambil tindakan dan belajar dengan cepat, dan kami ingin memberi perempuan kesempatan untuk melakukannya tanpa takut, mengambil risiko atau gagal. Kami optimis bahwa kami dapat mulai melakukan perubahan ini. Melalui upaya kami, kami bertujuan untuk memberdayakan satu juta wanita di seluruh dunia secara finansial pada tahun 2025.”

Selain itu, Shiffon menggunakan logam daur ulang, kemasan minimal, dapat digunakan kembali, dan batu yang bersumber secara etis dalam desainnya. Tentu saja, hal-hal itu menarik bagi Duchess of Sussex, 40, yang terkenal sebagai penggemar gaya berkelanjutan.

Mungkin saja Markle diperkenalkan ke merek tersebut oleh sahabatnya, Serena Williams, yang juga terlihat mengenakan cincin Duet Pinky. Penggemar A-list lainnya yang memakai perhiasan dari Shiffon di antaranya Michelle Obama, Christy Turlington, dan Nicole Kidman.

Dalam edisi Time 100 tahun ini, Meghan Markle dimasukkan dalam bagian "Ikon", juru masak José Andrés yang menulis tentang pasangan itu. "Di dunia di mana setiap orang memiliki pendapat tentang orang yang tidak mereka kenal, Duke dan Duchess memiliki belas kasih untuk orang yang tidak mereka kenal. Mereka tidak hanya berpendapat. Mereka berlari menuju perjuangan,” ungkapnya.

Baca juga: Ulang Tahun ke-40, Meghan Markle: Hadiah Terbesar ialah Orang Tercinta

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."