Kiat Menghilangkan Bau Tak Sedap di Dapur hingga Kamar Tidur

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Ilustrasi cairan kimia penghilang bau. Sumber: Getty Images/iStockphoto/gulfnews.com

Ilustrasi cairan kimia penghilang bau. Sumber: Getty Images/iStockphoto/gulfnews.com

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Bau tak sedap di rumah bisa menciptakan ketidaknyamanan saat beraktivitas. Bau itu bisa jadi menandakan sesuatu yang salah atau tidak higienis yang perlu diperbaiki. 

Bau tak sedap bisa ada di semua bagian rumah, baik dapur, ruang tamu, hingga kamar tidur. Yang bikin sebal, bau bisa bertahan lama sehingga bikin malu jika ada orang yang bertamu. Bagaimana menghilangkannya? Ada beberapa teknik yang bisa Anda coba untuk menghilangkan bau di dapur hingga kamar tidur. 

Berikut Tips Hilangkan Bau Tidak Sedap di Rumah

1. Dapur

Bau di dapur bisa disebabkan oleh beberapa hal, tempat sampah, lemari es, microwave, bahkan talenan yang biasa dipakai mengiris ikan atau daging.

Untuk menghilangkan bau di tempat sampah, bersihkan dengan menaburkan baking soda atau semprotan desinfektan untuk membunuh bakteri.

Bau di lemari es bisa dihilangkan dengan meletakkan sekotak soda kue yang terbuka di kulkas atau freezer. Gunakan wadah dengan tutup untuk menyimpan sisa makanan dan barang-barang berbau tajam.

Kadang-kadang microwave juga dapat menimbulkan bau tidak sedap karena sering digunakan untuk menyiapkan berbagai jenis makanan. Jadi, letakkan saja air dengan irisan lemon selama beberapa menit di dalam microwave yang menyala menghilangkan baunya.

Untuk menghilangkan bau di talenan, gunakan irisan lemon yang dicelupkan ke dalam garam, lalu gosok hingga bersih.

2. Kamar mandi 

Untuk menghilangkan bau dari toilet, selalu bersihkan dengan pembersih toilet. Pastikan sirkulasi udara baik, jika perlu cari perangkat pembersih udara untuk membantu memperbaiki sirkulasi udara dan mengilangkan bakteri penyebab bau.

Anda juga bisa mencoba menggunakan soda kue dan kopi, letakkan mangkuk kecil berisi soda kue dan cuka di dalam kamar mandi.

Cara lainnya adalah meletakkan penyegar udara. Anda pun bisa membuatnya sendiri dengan mencampurkan tiga bagian air, satu bagian alkohol, dan 10 hingga 20 tetes minyak esensial, seperti minyak lavender, minyak kayu putih, atau minyak jeruk. Masukkan campuran dalam botol semprot dan biarkan di bagian belakang toilet. Semprotkan jika diperlukan. 

3. Kamar tidur

Bau di kamar tidur bisa disebabkan oleh kasur yang sudah tua. Jadi, taburkan soda kue di atasnya lalu bersihkan.

Selain itu, pintu lemari biasanya tertutup sehingga menahan kelembapan di dalamnya yang bisa menimbulkan bau. Anda dapat menggunakan dehumidifier lemari untuk menghilangkan bau lemari.

4. Ruang tamu

Ada beberapa penyebab bau di ruang tamu, misalnya karpet dan hewan peliharaan. Untuk menghilangkan bau tak sedap dari karpet, taburkan soda kue dan diamkan beberapa saat lalu bersihkan. Hal yang sama juga dapat dilakukan untuk tempat tidur hewan peliharaan.



MILA NOVITA | PINK VILLA | WIKIHOW 

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."