Jalani Proses Bayi Tabung, Asmirandah: Sabar dan Puasa Internet

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Asmirandah. Instagram.com/@asmirandah89

Asmirandah. Instagram.com/@asmirandah89

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Usai mengumumkan kabar bahagia kehamilan pertamanya pada Senin, 15 Juni 2020, aktris Asmirandah berbagi proses bayi tabung yang dijalaninya lewat Instagram Stories baru-baru ini.

"Foto ini diambil bulan Maret 2020 waktu selesai ovum pick up, karena banyak yang nanyain ke aku soal program hamil yang aku jalani aku akan lanjut di story ya. semoga sama-sama bermanfaat untuk para pejuang buah hati," tulis Asmirandah pada Ahad, 28 Juni 2020.

Setelah proses ovum pick up, Asmirandah istirahat selama dua minggu tanpa banyak beraktivitas seperti naik turun tangga. Ia juga juga tetap mengonsumsi makanan sehat seperti biasa.

"Istirahatnya bukan berarti harus tiduran terus ya, ngapain saja nonton film, baca firman, nyanyi, baca buku, dan melakukan sesuatu agar tidak bosan," imbuh istri Jonas Rivanno ini.

Asmirandah juga menyarankan selama menunggu itu sebaiknya puasa internet atau jangan iseng buka-buka internet untuk mengenali tanda-tanda kehamilan. Supaya kita tetap fokus menjaga kondisi, bukan risau menerka-nerka apakah saya sudah hamil.

"Pokoknya harus santai saja dan tenang sebisa mungkin, suami juga benar-benar mendukung. Buatlah suasana harmonis menunggu jadi tidak terasa, jika suami kerja usahakan tetap telepon," katanya.

Baca juga: Jelang 7 Tahun Pernikahan, Asmirandah Umumkan Kehamilan Pertama

Asmirandah juga sarankan kepada para pejuang buah hati tetap berpikir positif. "Tapi aku anggapnya kalau baby sudah ada jadi aku aja ngobrol misal adek yang kuat ya, mama yakin kamu ada di rahimnya mama sehat sempurna. Tuhan berkati ya dek," tuturnya seraya mengaku di akhir penantian sudah merasakan seperti sedang hamil. 

"Ada banyak hal aneh yang baru aku rasakan di tubuh aku yang susah menjelaskan bagaimana rasanya. Kayak rasa pegel yang aku rasakan saat itu bukan pegel karena mau datang bulan," lanjutnya.

Meski begitu, perempuan 30 tahun ini terus belajar sabar untuk memastikan yang ia rasakan. Mulai pernah merasa mual sekali di pagi hari sampai menunggu waktu 2 minggu. Saat tiba saatnya konsultasi, dokter kandungannya tidak praktek.

"Akhirnya suster membolehkan test pack, dan karena aku belum pernah jadinya bingung gimana, tapi untung pas syuting dulu pernah jadi orang hamil," kata Asmirandah. "Rasanya saat tahu dua garis merah, hanya bisa menangis dan mengucapkan syukur pada Tuhan, waktu Tuhan selalu yang terbaik, terima kasih Tuhan."

Usia kehamilan Asmirandah saat ini tengah memasuki trimester kedua menilik unggahan Instagram-nya pada 25 Juni 2020. Ia pun menguntai doa untuk kesehatan bayi dalam kandungannya. "Sekarang udah masuk trimester kedua.. makin sehat dan kuat ya nak.. doa Papa dan Mama selalu menyertai tiap tumbuh kembangmu," tulisnya. 

EKA WAHYU PRAMITA

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."