Andien Bagi Tips Sukses Menyusui selama 2 Tahun, Ada Peran Suami

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Penyanyi Andien bersama anak pertamanya, Anaku Askara Biru atau akrab disapa Kawa. Foto ini diunggah di Instagram pada 19 April 2020. Instagram.com/@andienaisyah

Penyanyi Andien bersama anak pertamanya, Anaku Askara Biru atau akrab disapa Kawa. Foto ini diunggah di Instagram pada 19 April 2020. Instagram.com/@andienaisyah

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Penyanyi Andien saat ini tengah hamil anak kedua. Kehamilannya memasuki trimester ketiga di masa pandemi virus corona baru atau COVID-19. Kondisi pandemi tak membuatnya malas berolahraga.   

Ibu dari Anaku Askara Biru alias Kawa, tetap berjalan sebanyak 6.000 langkah setiap hari. Pelantun Gemintang itu juga lebih sering mengonsumsi makanan plant based dan melakukan hal positif lainnya. Di sela-sela masa kehamilan keduanya, istri Irfan Wahyudi alias Ippe ini berbagi tips sukses menyusui Kawa selama dua tahun. Saat ini, Kawa berusia 3 tahun 3 bulan.

Menurut Andien salah satu kunci keberhasilannya melalui proses menyusui adalah niat yang kuat. Ia mengungkapkan Ibu dan ayahnya harus keras kepala dan disiplin diperlukan sekali saat menyusui.

"Tipsnya jangan pernah menyerah memberi yang terbaik, yakinlah setiap ibu bisa menyusui," kata Andien dalam virtual launching Herba Asimor pada Selasa, 21 April 2020.

Belajar dari pengalaman tersebut, Andien ingin mengulang proses icandah menyusui pada anak keduanya.

Konselor laktasi dan dokter Ameetha Drupadi mengatakan, saat istri menyusui, suami disarankan untuk aktif mengambil keputusan dan bersikap positif. Suami dari awal harus sudah tahu dulu manfaat menyusui dan menjalin kontak dengan bayi dimulai dari masa neo natal.

"Saya juga mengarahkan pada pijatan cinta yang dilakukan suami kepada istri khususnya masa-masa menyusui, misalnya dengan pijat punggung agar dapat meningkatkan hormon oksitosin yang bisa melancarkan Air Susu Ibu atau ASI," tutur Ameetha.

Selain hormon bahagia, ibu juga harus mendapatkan asupan makanan bergizi dari awal masa kehamilan hingga kelahiran. Menyusui sesuai keinginan bayi, hindari botol dot dan empeng agar terjalin bonding atau ikatan batin yang kuat antara ibu dan anak.

EKA WAHYU PRAMITA

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."