Hari Ibu, Annisa Pohan Teringat Masa Kecilnya Mirip Almira

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
(kiri-kanan) Almira Tunggadewi Yudhoyono, Yanni Mulyaningsih, dan Annisa Pohan. Instagram.com/@annisayudhoyono

(kiri-kanan) Almira Tunggadewi Yudhoyono, Yanni Mulyaningsih, dan Annisa Pohan. Instagram.com/@annisayudhoyono

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Perayaan Hari Ibu setiap tanggal 22 Desember salah satunya diramaikan ungkapan terima kasih, cinta, dan permohonan maaf kepada setiap ibu. Berbagai unggahan manis dan foto masa kecil menghiasi sejumlah akun di media sosial. Salah satu yang ikut mengutarakan rasa cinta kepada ibunya adalah Annisa Pohan.

Istri Agus Harimurti Yudhoyono ini mengunggah foto bertiga dengan anaknya, Almira Tunggadewi Yudhoyono, dan ibundanya, Yanni Mulyaningsih. Terlihat di foto itu, Annisa dan Almira mengecup pipi Yanni sembari berpegangan tangan. Mereka juga terlihat kompak mengenakan busana yang sama, yaitu gaun panjang motif bunga dan gradasi warna.

Annisa pun mengawali ucapan di keterangan foto dengan berterima kasih kepada ibunya yang menjadi pantutan dan contoh ibu yang baik. Lalu, ia mengenang masa kecil dan remajanya.

"Dulu waktu kecil dan remaja kalau aku beberbuat yang Bunda tidak suka, Bunda selalu bilang, 'nanti kamu rasain bagaimana rasanya jadi Ibu dan anaknya berkata/berbuat seperti kamu ya”, bunda baru sekecap kamu udah 10 kecap',” tulis Annisa di keterangan foto pada unggahan 22 Desember 2019.

“Ternyata sekarang Almira mirip sekali dengan saya dulu kecil, sukanya berargumen dengan ibunya, setelah mandi handuk ditaro sembarangan, disuruh mandi atau apapun harus berkali-kali,” tulis Annisa.

Perempuan berusia 38 tahun ini juga sudah memahami apa rasanya jika anak sakit, seperti yang dulu dikatakan ibunya. “Atau kalau aku sakit Bunda selalu mengucap ‘Ah jangan sakit dong nak, rasanya kalau anak sakit pengen Bunda sedot sakitnya pindahin ke Bunda, mending Bunda aja yg sakit daripada anak Bunda,” kata Annisa.

Ia menyadari peran ibu tidaklah mudah dan besar pengaruhnya kepada anak. Di akhir tulisan, Annisa menyampaikan terima kasih, memohon maaf, dan memanjatkan doa.

"Doaku Bunda selalu sehat dan diberikan keselamatan dunia akhirat. Cinta nomor 1, nomor 2 dan nomor 3 ku,” tulis Annisa Pohan.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."