Elzatta Luncurkan Citra Series dan Gayatri

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Model mengenakan koleksi terbaru Elzatta Hijab bertajuk Citra Series di Jakarta, Senin, 28 Oktober 2019. TEMPO/Nurdiansah

Model mengenakan koleksi terbaru Elzatta Hijab bertajuk Citra Series di Jakarta, Senin, 28 Oktober 2019. TEMPO/Nurdiansah

IKLAN

Budaya Nusantara dalam Pesona Gayatri

Selain meluncurkan koleksi eksklusif bersama Citra Kirana, memasuki akhir tahun 2019 ini, Elzatta Hijab juga meluncurkan koleksi seasonal "Gayatri". Koleksi tersebut menyuguhkan koleksi hijab batik yang mengangkat nilai kekayaan budaya Nusantara.

Seri Gayatri menggunakan bahan poli dengan campuran silk-nya. Karena ada bahan silk-nya, serat yang ada di koleksi Gayatri ini akan memberi kesan berkilau. Printing motif yang ada pada kain jug terlihat lebih cantik dan anggun.

Selain itu, Tika juga ingin motif Nusantara dapat digunakan untuk sehari-hari, bukan hanya saat-waktu tertentu sebab seri ini dibuat lebih modern.

Model mengenakan koleksi terbaru Elzatta Hijab bertajuk Citra Series di Jakarta, Senin, 28 Oktober 2019. Memasuki akhir tahun 2019 ini, Elzatta Hiiab iuga meluncurkan koleksi seasonal Gayatri, yakni koleksi hijab batik yang mengangkat nilai kekayaan budaya nusantara. TEMPO/Nurdiansah

"Agar bisa diterima dan dipakai untuk sehari-hari. Kita juga lihat tren warnanya pastel, warnanya muda, itu aman untuk dipakai sehari-hari, maka itu yang diaplikasikan," imbuh Tika.

Ia pun mengimbau para perempuan Indonesia tak ragu mengenakan busana dengan nuansa Indonesia untuk membudayakan serta melestarikan warisan budaya Indonesia. Saat ini, sudah beragam tampilan dan desain yang lebih modern dan bisa dipakai di banyak kesempatan.

Halaman

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."