Profil 4 Member Grup K-Pop aespa

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Rezki Alvionitasari

google-image
aespa. Foto: Instagram/@aespa_official

aespa. Foto: Instagram/@aespa_official

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Grup aespa merupakan girl grup Korea Selatan generasi keempat yang debut pada 17 November 2020. Saat itu, mereka meluncurkan single Black Mamba.

Aespa debut di bawah naungan agensi SM Entertainment yang terdiri dari empat anggota yakni Karina, Giselle, Winter dan Ningning, hingga berhasil sukses dan mendunia.

Sempat vakum, aespa comeback pada 8 Mei 2023, setelah 10 bulan terakhir telah dinantikan oleh banyak penggemarnya. Mereka membawa mini album ketiga berjudul My World.

Girl grup dari gabungan nama ae yang berasal dari Avatar X Experience dan aspek ini menampilkan avatar dari tiap member yang menakjubkan. Mari simak profil lengkap member aespa beserta fakta menariknya di bawah ini.

1. Karina

Karina Aespa. Instagram

Karina merupakan member aespa yang memiliki nama asli sebagai Yoo Jimin. Setelah menjalani trainee selama 4 tahun, mantan ulzzang ini debut dengan posisi sebagai vokalis, rapper, dan dancer.

Karina lahir di Seongnam, Gyeonggi-do, Korea Selatan pada 11 April 2000, dengan zodiak aries dan memiliki golongan darah B.

Sempat muncul dalam MV Taemin bertajuk Want dan hadir bersama Kai EXO dalam showcase virtual Hyundai Motor Company dan SM Entertainment, idol berbakat ini memiliki tinggi badan 167 sentimeter dengan berat badan 45 kilogram. Dia sering dijuluki sebagai The Second Seulgi karena parasnya yang menawan.

2. Giselle

Giselle aespa. Foto: Instagram/@giselle_aespa.

Aeri Uchinaga atau yang lebih dikenal sebagai Giselle aespa, merupakan member berkebangsaan Jepang yang disebut sebagai fan girl sukses karena berhasil debut setelah mengidolakan Jaehyun NCT. Memiliki kepribadian MBTI ENFP, Giselle dikenal mudah bergaul.

Menjalani masa trainee selama 11 bulan, idol kelahiran Sinsa-dong, Gangnam, Korea Selatan pada 30 Oktober 2000 ini memiliki zodiak Scorpio, dengan tinggi badan 162 sentimeter, berat badan 45 kilogram, dan golongan darah O. Giselle merupakan member dengan posisi sebagai Rapper yang membuat publik berpendapat akan kemiripannya dengan Krystal f(x) dan Chaeryeong ITZY.

3. Winter

Winter Aespa. Instagram

Nama lahir Winter aespa adalah Kim Min Jeong yang berposisi sebagai penyanyi dan penari. Lahir di Busan Korea Selatan, pada 1 Januari 2001, Winter memiliki zodiak capricorn dengan tinggi badan 165 sentimeter, berat badan 47 kilogram, dan golongan darah A. 

Menjalani trainee selama 4 tahun tidak membuat Winter berhenti untuk mewujudkan impiannya. Pemilik lesung pipi ini dikenal mirip dengan Taeyeon SNSD dan mengidolakan Seungkwan SEVENTEEN.

4. Ningning

Ningning anggota Girlband Korea Selatan, aespa berpose di karpet merah pemutaran film "La passion de Dodin Bouffant" (The Pot-au-Feu) dalam kompetisi Festival Film Cannes ke-76 di Cannes, Prancis, 24 Mei 2023. Selain Jennie dan Rose BLACKPINK, girlband asuhan SM Entertainment ini juga menjadi tamu undangan dalam Festival Film Cannes 2023. REUTERS/Sarah Meyssonnier

Ningning aespa merupakan anggota dengan posisi sebagai vokalis dan maknae berkembangsaan Cina. Ning Ning lahir di Harbin, Cina pada 23 Oktober 2002 dengan zodiak scorpio, tinggi badan 165 sentimeter, berat badan 43 kilogram, dan golongan darah B. Ningning mengidolakan Jennie Blackpink.

Sempat menjadi kontestan dalam ajang pencarian bakat di Cina bersama Chenle NCT, Ningning aespa berada dalam program China's We Got Talent pada 2011 dan Let's Sing Kids pada 2015. Selain itu, pada 2016 Ningning diperkenalkan sebagai SM ROOKIES yang membuatnya berteman dengan beberapa member NCT.

Itulah profil keempat member aespa. Siapa favoritmu, Sahabat Cantika?

Pilihan Editor: Mise en Scene Gandeng aespa Jadi Brand Ambassador, Rilis Varian Terbaru di ShopeeMall

NUR QOMARIYAH | BERBAGAI SUMBER

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."