7 Film Bollywood Terbaru di April 2024, The Lost Girl dan Maidaan

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
The Lost Girl. Foto: IMDB.

The Lost Girl. Foto: IMDB.

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Di bulan April ini, ada sejumlah film Bollywood terbaru yang bisa jadi pilihan tontonan bersama keluarga selama libur Lebaran. Film asal India selalu menghadirkan cerita baru dengan humor khas yang mengundang tawa. Belum lagi adegan menari dan menyanyi yang ditunggu-tunggu penonton. Dengan mengusung genre drama, aksi, thriller, hingga romantis, film Bollywood yang tayang April 2024 ini juga dibintangi oleh deretan aktor dan aktris populer termasuk Akshay Kumar, Ajay Devgn, dan Parineeti Chopra.

Berikut film Bollywood yang tayang April 2024.

1. The Lost Girl (5 April)

Kisah dalam film ini berdasarkan peristiwa kerusuhan sikh di Delhi pada 1984. Diceritakan, seorang gadis berusia 5 tahun bernama Suhani terpisah dari keluarganya selama kerusuhan terjadi. 

Dia kemudian mendapati dirinya berada di tempat asing dan berbahaya, hampir 100 kilometer jauhnya dari rumahnya. Dia pun berusaha bertahan hidup selama 15 tahun di tempat itu sebelum akhirnya memutuskan untuk pergi. Film ini dibintangi oleh Prachi Bansal, Aronica Ranoliya, dan Bhupesh Singh.

2. JNU: Jahangir National University (5 April)

Film ini menggambarkan kisah seorang warga kota kecil bernama Sourabh Sharma yang kini menjadi mahasiswa di Jahangir National University atau JNU. Di sana, dia resah dengan berbagai aktivitas mahasiswa sayap kiri yang anti-nasional dan bersuara menentang pemerintah. 

Dengan bantuan teman-temannya, Sourabh pun berusaha menentang dominasi sayap kiri di JNU dengan memasuki dunia politik kampus. Adapun film JNU dibintangi oleh Siddharth Bodke, Urvashi Rautela, dan Ravi Kishan.

3. Bade Miyan Chore Miyan (10 April)

Firoz dan Rakesh adalah prajurit elite militer yang mempunyai sifat dan karakter berbeda. Meski begitu, mereka dipercaya untuk menjalankan misi keliling dunia untuk mendapatkan kembali senjata curian dari Kabir.

Di sisi lain, ada seorang ilmuwan yang mengembangkan AI untuk menghancurkan India. Mereka pun harus berusaha mengatasi perbedaan yang dimiliki dan bekerjasama untuk menyelamatkan India. Mengusung genre aksi thriller, film ini dibintangi oleh Akshay Kumar, Tiger Shroff, Prithviraj Sukumaran, dan Manushi Chhillar. 

4. Maidaan (10 April)

Maidaan. Foto: Wikipedia.

Film Bollywood yang tayang April 2024 selanjutnya adalah Maidaan. Ini merupakan film biografi olahraga yang naskahnya ditulis dan disutradarai oleh Amit Sharma. Adapun aktor dan aktris pemeran utamanya adalah Ajay Devgn, Priyamani, dan Gajraj Rao.

Maidaan bercerita tentang manajer tim sepakbola nasional India yang bernama Syed Abdul Rahim. Dia berhasil membawa timnas India ke puncak kejayaan dengan menjadi salah satu tim terkuat di Asia pada 1951-1962 silam.

5. Amar Singh Chamkila (12 April)

Sama seperti Maidaan, Amar Singh Chamkila juga merupakan film biografi. Bedanya, film ini mengangkat cerita tentang kehidupan dua bintang pop populer, Amar Singh Chamkila dan Amarjot Kaur. Mereka berhasil menjadi pusat perhatian dan kerap merilis lagu yang menjadi hits besar di tahun 1980-an.

Diljit Dosanjh dan Parineeti Chopra dipercaya menjadi pemeran utama dalam film ini. Adapun genre yang diusungnya adalah biografi, drama, romantis, dan musikal.

6. Do Aur Do Pyaar (19 April)

Bergenre drama romantis, film ini bercerita tentang sepasang suami istri yang sudah tidak saling mencintai lagi. Mereka bahkan hampir bercerai dan tinggal menunggu saja. Di samping itu, keduanya juga ternyata diam-diam berselingkuh dengan orang lain. Mereka juga saling menunggu untuk mengungkapkan rahasia satu sama lain dan berpisah.

Di Bawah arahan sutradara Shirsha Guha Thakurta, film ini dibintnagi oleh deretan aktor dan aktris ternama India. Mulai dari Vidya Balan, Pratik Gandhi, Ileana D’Cruz, dan Sendhil Ramamurthy.

7. Mr. & Mrs. Mahi (19 April)

Film Bollywood yang tayang April 2024 selanjutnya adalah Mr. & Mrs. Mahi. Film ini mengangkat kisah tentang kehidupan pemain kriket dan mantan kapten tim India bernama Mahendra Singh Dhoni. Mengusung genre biografi, drama, dan olahraga, film ini disutradarai oleh Sharan Sharma. Adapun pemeran utamanya dipercayakan kepada Janhvi Kapoor, Rajkummar Rao dan Rajesh Sharma.

Pilihan Editor: 7 Film Bioskop untuk Temani Libur Lebaran 2024, Ada The First Omen dan Dua Hati Biru

RADEN PUTRI | FILMIBEAT | IMDB

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."