Mengulik Gaya Fashion Para Capres di Panggung Debat, dari Konsisten Setelan Jas hingga Jaket Bomber

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Capres nomor urut satu Anies Baswedan (kanan), capres nomor urut dua Prabowo Subianto (kiri), dan capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo beradu gagasan dalam debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu 7 Januari 2024. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Capres nomor urut satu Anies Baswedan (kanan), capres nomor urut dua Prabowo Subianto (kiri), dan capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo beradu gagasan dalam debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu 7 Januari 2024. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta -  Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar debat capres Pemilu 2024 pada Minggu malam ini mulai pukul 19.00 di Istora Senayan, Jakarta. Masing-masing pasangan capres dan cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming, dan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD tampil segar dan fit dengan gaya busana khas mereka. 

CANTIKA mengulas gaya fashion andalan para calon presiden dan wakil presiden berikut ini: 

Calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan seperti biasa konsisten dengan tampilan formal dengan balutan setelan jas dan kemeja putih, tetapi kali ini ia tampil tanpa peci hitam andalannya seperti pada debat pertama. Begitu pula dengan Muhaimin Iskandar atau cak Imin yang juga mengenakan setelan senada. 

Capres nomor urut satu Anies Baswedan menyampaikan pandangannya saat debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu 7 Januari 2024. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Kemudian, calon presiden nomor urut dua, Prabowo Subianto tampil simpel dan clean dengan balutan kemeja warna biru terang. Warna yang menjadi tone andalannya dalam debat dan kapanye dipadukan celana hitam dan sepatu pantofel. Sementara Gibran menambahkan jaket denim untuk menambah statement berbeda. 

Capres nomor urut dua Prabowo Subianto menyampaikan pandangannya saat debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu 7 Januari 2024. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Calon presiden nomor urut ketiga, Ganjar Pranowo beserta wakilnya Mahfud MD tampil anti-mainstream berbalut jaket bomber warna army dengan detail patchwork yang menampilkan identitas nomor urut dengan kemeja putih dan dasi merah. Ganjar memadukan jaket stylish yang ia sebut ala Top Gun ini dengan celana warna khaki. 

Capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo menyampaikan pandangannya saat debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu 7 Januari 2024. Debat kali ini bertemakan pertahanan, keamanan, hubungan internasional, globalisasi, geopolitik, dan politik luar negeri. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Sebagai informasi, tema debat malam ini adalah pertahanan, keamanan, hubungan internasional, globalisasi, geopolitik, dan politik luar negeri. Debat capres ini akan dipandu oleh moderator, yakni Anisha Dasuki dan Aryo Ardi. Ada pula 11 panelis sebagai tim penyusun pertanyaan untuk ketiga capres peserta Pilpres 2024.

Pilihan Editor: Profil Anisha Dasuki yang Mengulang Kembali Jadi Moderator Debat Capres

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."