Jadi Artis Pembuka di Konser Air Supply, Brisia Jodie Bersiap dengan Latihan Vokal dan Tari

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Penyanyi Brisia Jodie. Foto: Instagram/@brisiajodie16

Penyanyi Brisia Jodie. Foto: Instagram/@brisiajodie16

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Penyanyi, Brisia Jodie didapuk menjadi artis pembuka konser tunggal duo rock legendaris Air Supply di Indonesia. Brisia mengaku panik mendapat kepercayaan dan kesempatan berharga itu. Rupanya, ini kali pertama bagi Jodie tampil di konser musikus internasional. Ditambah lagi, Air Suppy merupakan duo yang namanya telah dikenal hingga berbagai belahan dunia.

“Jujur panik sih, karena ini pertama kalinya aku jadi penampil pembuka untuk konser musisi luar (negeri), apa lagi ini band-nya legendaris banget,” ujar dia dalam jumpa pers di Jakarta, Senin, 6 November 2023.

“Hidup ini enggak pernah bisa tenang, selalu ada aja ya tantangannya,” tambah perempuan 27 tahun itu.

Meski begitu, pelantun Cinta Kau Di Mana itu mengaku senang dan bersyukur atas tawaran M Entertainment tersebut.

Bukan sekadar menambah pengalaman bermusik, Jodie mengatakan, keluarganya merupakan pengagum berat Air Supply, membuatnya lebih bersemangat untuk tampil.

Bahkan, dia sampai kembali berlatih vokal dan tari setelah sekian lama tidak melakukannya, demi memberikan penampilan terbaik pada konser Air Supply di Solo, Jawa Tengah, 1 Desember 2023.

“Aku sekarang les vokal lagi, les dance lagi, soalnya aku sudah lupa juga kan dengan gerakan-gerakan koreografi, jadi persiapan juga untuk konsep yang baru, seluruh personel band-ku juga baru,” ujar Jodie.

Selain itu, Jodie menyebut akan menampilkan hal baru, dimulai pada konser tersebut, di mana yang biasanya ia tampil dengan aransemen ballad akan dikemas ulang menjadi konsep lebih segar yang masih ia rahasiakan.

Adapun konser Air Supply bertajuk “The Lost In Love Experience” akan digelar di Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta dengan kapasitas 6.000 penonton. Harga tiketnya mulai dari Rp600 ribu hingga Rp3 juta. Selama 90 menit, Air Supply akan membawakan tembang-tembang hits-nya seperti All Out of Love, Even the Nights Are Better, hingga Goodbye. Sementara itu, Brisia Jodie dijadwalkan membawa lima lagu andalannya.

Pilihan Editor: Cerita Seru Dira Sugandi Dadakan Tampil di Konser David Foster

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantka

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."