Pilihan Kado Valentine Sesuai Love Language Pasangan

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Mitra Tarigan

google-image
Ilustrasi cokelat (pixabay.com)

Ilustrasi cokelat (pixabay.com)

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Februari identik dengan bulan kasih sayang. Sejak awal bulan ini, para pasangan mungkin sudah memikirkan berbagai pilihan kado valentine yang pas untuk diberikan pada Hari Kasih Sayang nanti. 

Blibli pun menyiapkan kampanye Bulan Cinta (BuCin) di bulan penuh cinta ini. Ada banyak promo menarik dan ragam penawaran belajar lewat kampanye #Ka5ihSayangmu di #BuCin untuk antara 7-14 Februari 2023. 

Pada kampanye BuCin tahun ini, Blibli menawarkan beberapa pilihan kado valentine yang terinspirasi dari buku The Five Love Languages karya Gary Chapman. Sebelumnya, buku itu menjelaskan soal individu yang memiliki kecenderungan atau preferensi ekspresi cinta lewat lima bahasa atau gaya yang berbeda. Mulai dari mereka yang menghargai momen kebersamaan (quality time), sentuhan fisik (physical touch), pengakuan (words of affirmation), perhatian (acts of service), hingga hadiah (giving gifts). 

Berikut opsi kado Valentine terbaik tahun ini sesuai love language orang terkasih kamu. 

1. Katakan cinta untuk Si Pengabdi Kata-kata yang selalu ekspresif ungkapin rasa sayang sama kamu.

Si Pengabdi Kata-kata menghargai pengakuan atau apresiasi kamu atas kehadiran dan rasa sayang yang mereka tunjukkan ke kamu. Ekspresi cinta itu biasanya dilakukan melalui bahasa cinta words of affirmation. Kamu bisa menunjukkan pengakuan cintamu dan betapa berharganya dia lewat flower bouquet dari Outerbloom atau coklat Ferrero Rocher. Tak lupa gunakan kertas kado, kartu ucapan, hang tag spesial Valentine yang bisa, yang semuanya bisa kamu dapatkan dengan harga spesial. 

2. Kado sepatu hingga kalung untuk Si Siap Gerak yang selalu warnai harimu.

Si Siap Gerak selalu kasih kamu perhatian lebih dan menjadi guardian angel kamu. Mereka biasanya menggunakan bahasa cinta acts of service untuk menunjukkan rasa kasih sayang mereka. Sepatu Converse atau kalung Her Jewellery bisa jadi kado spesial dari kamu untuk mengapresiasi Si Siap Gerak yang selalu bisa kamu andalkan.

3. Ajak Si Haus Momen menghabiskan waktu bersama yang berkesan di hati mereka

Si Haus Momen menghargai momen kebersamaan dalam bahasa cinta quality time, bareng kamu. Mereka selalu berusaha menghabiskan waktu bareng kamu dan ajak kamu mencari keasyikan bersama. Kamu bisa ajak doi kencan ala film Korea di Seaworld atau bikin doi lebih Zen di tengah kesibukannya lewat reflexology & light massage. Dengan berbagai promo di Blibli pastinya kamu bisa meluangkan waktu berharga dengan sang kekasih hati. 

4. Bikin Si Penuh Kejutan terharu lewat matching couple gift yang anti mainstream.

Si Penuh Kejutan memilih menunjukkan kasih sayang ke kamu lewat hadiah alias receiving gifts, yang berguna atau kamu inginkan. Kamu bisa kasih kejutan buat doi lewat matching couple gift yang bakal bikin kalian tampil lebih serasi. Misalnya jam tangan couple dari Pala Nusantara yang terbuat dari kulit sapi asli. Jam tangan itu pastinya akan awet seperti hubungan kalian.

5. Apresiasi Si Gak Mau Jauh dengan luxury skincare dari Korea 

Si Gak Mau Jauh menghargai kedekatan fisik dalam bahasa cinta physical touch mereka. Mereka suka bergandengan tangan, yang pasti bikin makin klepek-klepek sama kamu. Kamu bisa apresiasi mereka lewat bundling eksklusif dari Femmue, brand kecantikan asal Korea Selatan. Pastinya kamu bisa bikin pasangan kamu lebih glowing saat momen mesra kalian. 

Jadi kado valentine apa yang sudah kamu siapkan untuk pasangan kamu? 

Baca: Pilihan Kado Spesial Hari Valentine sesuai Zodiak Pasangan

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."