Intip Konten TikTok Favorit Najwa Shihab, Olahraga dan Fashion

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Najwa Shihab/Foto: Instagram

Najwa Shihab/Foto: Instagram

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta -  Destinasi video singkat terdepan, TikTok menghadirkan kampanye #SerunyadiTikTok untuk merayakan keberagaman dan keseruan konten kreatif dari para kreator. Najwa Shihab, jurnalis dan figur inspiratif yang terlibat dalam kampanye ini, ikut antusias melihat kreativitas dari komunitas TikTok.

"TikTok sangat menarik bagi saya karena semua orang bisa mendapat kesempatan untuk menunjukkan keunikan diri mereka sebagai seorang individu secara otentik. Tidak perlu jadi supermodel atau penyanyi bersuara emas, semua orang dari berbagai latar belakang bisa memberi hiburan dan inspirasi lewat konten-konten ringan yang dikemas secara kreatif. Unsur inklusivitas inilah yang membuat saya begitu bersemangat menjadi bagian dari komunitas TikTok," jelas Najwa Shihab.

Bagi perempuan yang akrab disapa "Nana" ini, konten TikTok yang dikelola secara sederhana dan menghibur ini telah menjadi sumber berbagai perspektif baru, sehingga tidak mungkin dilewatkan di era digital saat ini. Nah, jenis konten seperti apa sih yang menjadi favorit dan menginspirasi Najwa Shihab di TikTok? Yuk, simak bocorannya!

Jaga tubuh tetap sehat dan bugar lewat konten olahraga dan pola hidup sehat

Najwa Shihan mengunggah foto dirinya sedang berlari di dalam stadion. Foto: Instagram/@najwashihab

Menurut Najwa, ada banyak cara untuk menjaga tubuh agar tetap sehat tanpa harus ke gym, salah satunya melalui olahraga lari. Selain bermanfaat untuk kesehatan, Najwa menekuni olahraga lari sebagai salah satu aktivitas me time favoritnya untuk membantunya relax sekaligus mengelola stres di tengah kesibukannya sebagai seorang jurnalis.

Tidak hanya lari, ternyata Najwa juga melakukan workout secara reguler dan menerapkan pola hidup sehat yang terinspirasi dari para kreator olahraga yang ada di TikTok, loh! Beberapa konten favorit Najwa datang dari Sallytanudjaja lewat konten workout reguler yang simpel dan mudah diikuti serta konten edukasi seputar pola hidup sehat dari Dien Limano.

Sebagai kreator di TikTok, baru-baru ini Najwa juga membagikan konten saat ia berlari di GBK seorang diri ditemani playlist berisi kumpulan lagu favoritnya. Cek videonya di sini!

Cari inspirasi item fashion terkini untuk keperluan on-air dari kreator TikTok

Najwa Shihab membagikan tips seputar public speaking di akun TikTok pribadinya. Foto: TikTok/@NajwaShihab.

Dikenal atas pembawaannya yang cool dan youthful, gaya berbusana Najwa yang effortlessly chic juga menarik perhatian publik, khususnya koleksi sneakers untuk melengkapi penampilannya. Seiring perkembangan dunia fashion yang semakin pesat, Najwa pun beralih ke TikTok untuk mencari inspirasi gaya dan fashion item terkini.

Konten fashion seperti referensi memadukan warna sneakers dengan daily outfit oleh Tamara Dai hingga tips menggunakan kemeja agar lebih stylish oleh Rahma Nura, berhasil menginspirasi Najwa untuk mengeksplorasi berbagai gaya berpakaian.

Najwa pun juga tidak ingin ketinggalan menjajal efek transisi yang ada di TikTok untuk menunjukkan koleksi sneakers-nya lewat tagar #GayadiTikTok seperti yang bisa dilihat di sini!

Kesuksesan yang Najwa raih hingga saat ini, tidak lepas dari perjalanan dirinya untuk selalu memberikan yang terbaik dan terus membuka diri untuk belajar hal baru. Menurutnya, mempelajari hal baru yang bermanfaat untuk diri sendiri bukan hanya melalui pendidikan formal. Tidak heran, konten seputar edukasi yang hadir di TikTok telah lama mencuri perhatian Najwa.

Berkat kreativitas para kreator, Najwa bisa belajar banyak hal baru dengan seru, seperti teknik fotografi lewat kamera ponsel oleh Urrofi, informasi trivia mengenai fenomena unik di berbagai dunia oleh Baldtwins, hingga jalan pintas mengerjakan soal matematika yang mudah dipahami oleh Liannanathania. Menurut Najwa, menggali ilmu bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja di TikTok.

Najwa pun juga ikut tergerak untuk membagikan tips seputar public speaking kepada komunitas TikTok melalui konten video singkat yang telah mendapatkan lebih dari 3 juta views

"Di tengah berbagai perubahan saat ini, generasi muda perlu terus kita dukung untuk menjadi kreatif dan berani menunjukkan potensi yang mereka miliki. TikTok telah menjadi tempat bagi mereka untuk bisa mengekspresikan kreativitas tersebut," jelas Najwa.

Melalui akun resminya, @NajwaShihab, Najwa juga mengajak para pengguna untuk memberikan ide konten seru yang nantinya bisa menjadi inspirasi Najwa dalam membuat konten. 

Baca: Fashion Liburan Najwa Shihab ke Sulawesi, Dominan Monokrom dan Sporty

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."