Rilis Album Perdana Berjudul Alpha, CL: Album Ini Merefleksikan Jiwaku

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Rapper Korea, Lee Chae Rin atau CL menghadiri Met Gal 2021, di Metropolitan Museum of Art Costume Institute Gala, New York, Amerika Serikat, Senin, 13 September 2021. Instagram.com/@hiromarihair

Rapper Korea, Lee Chae Rin atau CL menghadiri Met Gal 2021, di Metropolitan Museum of Art Costume Institute Gala, New York, Amerika Serikat, Senin, 13 September 2021. Instagram.com/@hiromarihair

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta -  Rapper Korea Selatan CL akhirnya merilis album solo perdana Alpha yang berisi 11 lagu pada Rabu, 20 Oktober 2021. Album tersebut berisi lagu-lagu yang sebelumnya sudah dirilis seperti Spicy dan Lover Like Me. Selain itu, CL turut merilis video musik terbarunya untuk single Tie A Cherry.

Alpha menjadi sebuah babak baru yang bersejarah bagi CL sebagai seorang musisi. Membawa warna musik K-Pop dan hip-hop khas CL, album terbaru dari musisi yang dijuluki sebagai "Queen of K-Pop" ini merupakan bukti dari evolusi CL dan mengingatkan kita semua kepada dominasi dan kekuatannya.

“Aku senang sekali akhirnya dapat membagikan Alpha dengan seluruh dunia,” ujar CL.

“Para penggemarku telah menunggu lama, namun aku percaya bahwa waktu mempunyai caranya sendiri untuk menjadi sempurna. Album ini merefleksikan jiwaku dan aku tidak sabar untuk memperkenalkan semuanya dengan berbagai sisi dari CL," kata dia dikutip dari siaran resmi, Kamis, 21 Oktober 2021.

Pemilik nama lengkap Lee Chae-rin ini masuk ke industri musik K-Pop di umur 17 tahun sebagai pemimpin dari grup K-Pop 2NE1. CL menempatkan dirinya sebagai seorang musisi yang serba bisa lewat kontribusinya di album Crush (2014) milik 2NE1 sebagai penulis lagu dan co-produser. Album tersebut kemudian menjadi album musisi Korea Selatan paling laris dalam sejarah chart album Billboard 200 pada saat itu.

Setelah sejumlah tur dunia yang dipenuhi penonton, CL memulai karier solonya pada 2016 lewat lagu Lifted yang sukses dilihat 33 juta penonton di YouTube.

Menyusul masa hiatus-nya dari dapur rekaman selama tiga tahun dan penampilan spektakuler CL di acara penutupan Olimpiade Musim Dingin 2018, CL kembali pada 2019 lewat In The Name of Love, sebuah EP berisi enam lagu yang menilisik tahun-tahun CL yang lebih privat setelah perilisan Lifted.

Selain memenangkan penghargaan The Most Inspiring Asian Woman di ajang People’s Choice Award 2019, CL juga menjadi nominasi daftar 100 Most Influential People in the World dari majalah TIME sebanyak dua kali, dan sempat berhasil mengumpulkan suara setara dengan Hillary Clinton pada 2016.

CL telah berkolaborasi dengan beragam musisi Amerika Serikat ternama termasuk Black Eyed Peas, Lil Yachty, dan telah tampil dengan Skrillex dan Diplo di Ultra Music Festival dan Hard Summer. Pada 2020, CL kembali menggemparkan musik dunia lewat penampilannya membawakan lagu HWA di The Late Late Show with James Corden untuk merayakan perilisan double single-nya HWA dan 5 STAR yang hingga kini telah mengumpulkan lebih dari 36 juta stream dari seluruh dunia.

Baca juga: Rekor, Album Single Lisa BLACKPINK Sudah Dipesan 700 Ribu Dalam 4 Hari

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."