Tips Mayangsari Jaga Semangat Puasa, Jangan Kebanyakan Tidur

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Mayangsari. Instagram/@mayangsari_official

Mayangsari. Instagram/@mayangsari_official

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Penyanyi Mayangsari membagikan tips singkat agar semangat saat berpuasa. Menurut istri Bambang Trihatmodjo itu, sebaiknya kita tetap beraktivitas saat berpuasa dan jangan kebanyakan tidur agar tidak lemas.

"Semangat puasa harus tetap terjaga. Produktivitas pun harus tetap dilakukan biar ga dibawa bobo terus, sama lemes terus badan kita. Happy fasting," tulisnya di keterangan Instagram, Selasa, 20 April 2021.

Di unggahan itu, Mayangsari membagikan dua foto dirinya dengan gaya busana berbeda. Di slide foto pertama, Mayangsari tampil edgy dengan setelan pink. Ia melengkapi penampilannya dengan kalung maksi dan belt model chain alias rantai. Alas kaki yang dipakainya terlihat sepatu jenis pump warna senada setelan. Foto itu terlihat dramatis didukung dengan warna pencahayaan senada busana.

Di slide selanjutnya, Mayangsari memakai gaun one shoulder bahan organza. Ia tampak sedang bernyanyi dan direkam oleh kamera. Apakah ini kode ia akan merilis single terbaru? Will see.

Mayangsari diketahui kembali aktif di dunia musik pada Agustus 2020, setelah vakum tujuh tahun. Single perdana yang dirilisnya adalah "Ku Tak Baik Baik Saja Tanpamu". Kemudian ia me-recycle lagu "Jangan Pisahkan" karya Deddy Dores. Lagu itu ia nyanyikan duet dengan putrinya, Khirani Siti Hartina Trihatmodjo atau Khiran.

Kembali ke unggahan yang berkaitan Ramadan, Mayangsari juga menunjukkan menu takjil saat buka puasa pertama pada Selasa, 13 April 2021. Di foto itu, terlihat sejumlah hidangan takjil tersaji di meja makan. Di antaranya ada kolak, gorengan bakwan, kue pukis, dan hidangan manis lainnya. Ada juga air putih, teh hangat, dan es buah.

Apakah sama menu takjil Mayangsari dengan menu kamu sekeluarga?

Baca juga: Mayangsari dan Suami Punya Aturan Khusus di Meja Makan: Aku Mau Hidup Nyata Aja

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."