Beyonce-Blue Ivy Kompak Pakai Blazer di Premiere The Lion King

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Yunia Pratiwi

google-image
Beyonce dan Blue Ivy di world premier Lion King. Instagram/@beyonce

Beyonce dan Blue Ivy di world premier Lion King. Instagram/@beyonce

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Beyonce menghadiri pemutaran perdana film Lion King, di Hollywood, California, Amerika Serikat, Selasa, 9 Juli 2019. Ia hadir bersama putri sulungnya, Blue Ivy dan suaminya rapper Jay Z.

Baca juga: Cara Beyonce Menurunkan Berat Badan Usai Melahirkan Anak Kembar

Penyanyi yang berperan sebagai Nala dalam film klasik Disney yang dibuat ulang itu, tampil kompak dengan Blue Ivy. Melansir laman Harper’s Bazaar, mereka mengenakan busana koleksi desainer Alexander McQueen. Beyonce mengenakan blazer berhiaskan manik-manik berpotongan leher rendah dengan rok transparan yang dilapisi kristal.

Beyonce di world premiere Lion King. Instagram/@beyonce

Untuk menambah kesan glam, wanita berusia 37 tahun itu melengkapi penampilannya dengan clutch yang senada, serta perhiasan dari anting bertumpuk sampai kalung bertingkat. Sedangkan rambut kepangnya diikat rendah, dengan beberapa anak rambut dikeriting di sekitar dahi.

Beyonce dan Jay Z di world premiere Lion King. Instagram/@beyonce

Blue Ivy, tak kalah mencuri perhatian. Dia mengenakan busana serasi dengan ibunya, blazer dan rok transparan. Namun, dia menggunakan legging dan dalam berupa kemeja putih. Rambutnya ditata dengan dua bun yang diikat dengan pita berpayet perak.

Baca juga: Penampilan Nyentrik Blue Ivy dan Beyonce di Grammy Awards 2018

Selain Blue Ivy dan Jay Z, anggota trio Destiny’s Child lainnya Michelle Williams dan Kelly Rowland, serta ibu Beyonce, Tina Knowles juga terlihat menghadiri acara premier itu. Film Lion King akan diputar di bioksop pada 19 Juli mendatang.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."