Langkah-langkah yang Perlu Diambil saat Instagram Down

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Yunia Pratiwi

google-image
Ilustrasi wanita menggunakan Instagram. Pixabay.com

Ilustrasi wanita menggunakan Instagram. Pixabay.com

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Aplikasi media sosial Instagram berhenti bekerja selama sekitar 1 jam. Tagar #InstagramDown pun menjadi topik trending nomor 1 di Twitter. Banyak penggunanya yang langsung merasa panik saat Instagram down, karena tidak tahu sumber permasalahannya.

Baca juga: Ingin Punya Banyak Pengikut di Instagram, Coba 3 Kiat Berikut

Ada yang berpikir Instagram berhenti bekerja karena internet di rumah lagi lama, dan ada juga yang merasa kalau ada yang salah dengan profil mereka. Dilansir dari laman Variety dan Liverpool Echo, berikut adalah langkah-langkah yang perlu diambil saat Instagram down.

#1. Jenis masalah
Sebelum menemukan solusi untuk sebuah masalah, perlu diketahui apa jenis masalah yang dihadapi. Beberapa pengguna Instagram tidak bisa membuka aplikasi dan beberapa bisa membuka aplikasi, tapi tidak bisa melihat gambar yang ada. Sekitar 50.000 pengguna instagram mengajukan keluhan ke Instagram hanya dalam waktu beberapa menit. Pada saat hal ini terjadi, jangan langsung gegabah untuk melakukan tindakan selanjutnya. Kadang Instagram tidak bekerja selama lima jam, namun kadang media sosial ini kembali bekerja setelah satu jam.

#2. Menonaktifkan gawai
Bila Anda kesulitan membuka aplikasi Instagram melalui telpon genggam, tablet, maupun laptop, coba untuk mematikan gawai yang digunakan. Instagram pernah memberikan saran untuk mematikan dan menyalakan kembali gawai yang digunakan saat aplikasi berhenti bekerja atau mengalami masalah.

Artikel lain: Kamu Kecanduan Instagram atau Tidak? Cek di Fitur Ini

#3. Instalasi ulang
Saat Instagram tidak bekerja dalam waktu lama, beberapa orang berhasil menggunakan aplikasi setelah menghapus aplikasi tersebut dan melakukan instalasi ulang. Selain itu, Anda juga bisa melihat apakah Anda perlu memperbarui aplikasi Instagram di gawai. Kedua hal tersebut bisa membantu membuat aplikasi bekerja kembali setelah ada masalah.

Namun, ada baiknya juga untuk tidak langsung stres dan melakukan semua langkah ini saat menemukan masalah di Instagram. Seringkali, menunggu masalah terselesaikan sendirinya bisa menjadi cara terbaik dan paling mudah yang bisa dilakukan.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."