Tips Fashion: 4 Baju Luaran yang Tak Lekang oleh Waktu

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Yayuk Widiyarti

google-image
Ilustrasi jaket denim. Tabloidbintang.com

Ilustrasi jaket denim. Tabloidbintang.com

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Baju luaran atau outer memang sering jadi andalan banyak orang untuk menyempurnakan penampilan dan bisa dipadukan dengan berbagai macam dalaman. Memakai outer juga bisa membuat mix and match lebih menarik dan trendi.

Seperti yang kita tahu, ada banyak jenis outer yang tengah tren saat ini. Dari sekian banyak outer, empat jenis ini disebut akan selalu ngehit sepanjang masa.

Baca juga:
Celana Wide Leg Jadi Tren Fashion, Intip Gaya 10 Seleb Berikut
Fashion Jas Oversize Seolhyun yang Kece

#Jaket denim
Jaket denim memang selalu menjadi fashion andalan dari satu generasi ke generasi yang lain. Jaket denim dapat memberikan kesan kasual yang santai dan tetap trendi. Tak hanya itu, jaket denim juga cocok dipadukan dengan berbagai jenis atasan dan bawahan.

Ilustrasi longline blazer. lystit.com

#Blazer
Blazer sering dipakai banyak orang tidak hanya untuk menghadiri acara formal tapi juga acara informal. Pemakaian blazer juga cocok untuk beberapa gaya berpakaian. Kamu bisa memakai blazer dan memadukannya dengan rok midi atau rok berkancing untuk kesan yang lebih girly. Selain itu, kamu juga bisa memadukannya dengan celana jeans dan kaos untuk gaya berpakaian yang lebih kasual.

#Kardigan panjang
kardigan panjang juga selalu jadi andalan banyak orang ketika musim hujan. Kardigan biasanya terbuat dari bahan wol yang lembut dan hangat sehingga pas dipakai saat cuaca sedang dingin. Item fashion ini akan tetap membuat terlihat trendi dan hit meski di cuaca yang tidak memungkinkan sekalipun.

Penyanyi Pat Benatar bergaya boyish dengan jaket kulit. Getty Images

#Jaket kulit
jaket kulit sangat cocok dipakai mereka yang ingin tampil edgy. Menariknya, outer jenis ini dapat dipadukan dengan gaya yang kasual atau feminin sekalipun. Kamu bisa memakainya bersamaan dengan celana jeans atau gaun. Biar penampilan terlihat lebih edgy dan fashionable, kamu bisa memadukannya dengan sepatu kets atau jinjit.

TEEN

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."