Usia 24, 36, dan 48 Harus Ekstra Waspada di Imlek Anjing Tanah

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Rini Kustiani

google-image
Petugas memperlihatkan emas kepingan emas 88 gram dalam peluncuran emas motif shio Anjing Tanah  di Jakarta, 18 Januari 2018. Emas ini dipatok dengan harga Rp. 56,8 jutadngan harga per gram Rp. 645.568. TEMPO/Amston Probel

Petugas memperlihatkan emas kepingan emas 88 gram dalam peluncuran emas motif shio Anjing Tanah di Jakarta, 18 Januari 2018. Emas ini dipatok dengan harga Rp. 56,8 jutadngan harga per gram Rp. 645.568. TEMPO/Amston Probel

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Tahun Baru Imlek periode ini dinamakan tahun anjing tanah. Tak seperti nama tahunnya, mereka yang memiliki shio anjing tampaknya kurang beruntung di tahunnya sendiri. Orang-orang yang memiliki shio anjing adalah mereka yang lahir pada tahun 1934, 1946, 1958, 1970, 1982, 1994, 2006, dan 2018 atau sekarang berusia 84, 72, 60, 48, 36, 24, 12 tahun.

Baca juga:
Shio yang Untung dan Apes di Imlek Tahun Anjing Tanah
Ashanty Pamer Foto Jelang Imlek, Dianggap Mengumbar Aurat

Mengutip laman chinahighlight, para pemilik shio anjing memiliki sikap yang baik dalam bekerja. Mereka serius, bertanggung jawab, dan komunikatif. Orang dengan shio anjing juga biasanya setia, jujur, ramah, baik hati, dan bijaksana. Lantaran memiliki kesetiaan yang tinggi, shio ini akan melakukan segalanya untuk orang yang menurut mereka paling penting.

Kartu pos dan perangko khusus Imlek keluaran PT Pos Indonesia, Februari 2018. (Dok.PT Pos)

Namun para pemilik shio anjing agak kurang beruntung di tahun anjing tanah yang dimulai pada hari ini, 17 Februari 2018. Tingkatkan kewaspadaan dan jalani hidup dengan lebih semangat lagi.

# Karier
Anda akan berambisi meski tak mudah mendapat promosi. Sebab itu, banyak-banyaklah belajar supaya bisa memenuhi berbagai kualifikasi yang dibutuhkan di bidang kerja masing-masing. Buat pemilik shio anjing yang punya bisnis sendiri, disarankan fokus pada bidang real estate atau proyek budaya. Kamu akan dapat apresiasi dari proyek ini dan mencapai pengembangan yang lebih baik.

# Asmara
Bagi shio anjing yang masih lajang, dia akan lebih aktif mencari pasangan atau mengembangan jejaring pertemanan. Hasilnya mungkin tak akan dinikmati pada saat ini, tapi anggaplah pertemanan itu sebagai investasi di kemudian hari.

# Kesehatan
Hati-hati dengan bagian lengan, kaki, dan sistem pernapasan. Anda disarankan lebih sering melakukan relaksasi dengan cara menenangkan diri atau cukup berjalan santai di sekitar rumah atau taman.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."