Aldo Rilis Koleksi Spring Summer 2024, Teknologi Pillow Walk Bikin Kaki Lebih Nyaman

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Koleksi ALDO Spring/Summer 2024 tetap mengandalkan pillow walk. Foto: CANTIKA/Silvy Riana Putri

Koleksi ALDO Spring/Summer 2024 tetap mengandalkan pillow walk. Foto: CANTIKA/Silvy Riana Putri

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Kenyamanan merupakan pertimbangan utama kita dalam memilih alas kaki. Sebab sepatu atau sandal itu menopang kaki menjalani aktivitas sehari-hari. Hal itu pun dicermati Aldo, brand retail fashion internasional di bidang alas kaki, tas dan aksesori. Dalam merilis koleksi fashion wanita dan pria terbaru pada Spring Summer 2024, Aldo kembali menampilkan teknologi pillow walk yang telah mereka patenkan.

"Teknologi pillow walk cukup spesial dan mengutamakan kenyamanan. Pillow walk atau bantalan ganda adalah busa di sepatu dan di keseluruhan in sole. Dengan adanya pillow walk bisa menyerap benturan. Meski alas kaki sudah dipakai lama, busa tersebut akan kembali seperti semula. Tidak kempes," kata Ursula Vinessa selaku senior Marketing Manager Aldo Shoes di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, pada Selasa, 21 Mei 2024.

Baca Juga:

Keunggulan lain pillow walk juga akan menambah stabilitas dan keseimbangan saat memakai koleksi sepatu atau sandal hak tinggi atau heels. "Jadi ketika dipakai, sepatunya bisa dibilang stabil, tidak oleng. Pillow walk ada di sebagian besar koleksi Aldo," ucap Ursula.

Cocok untuk Liburan dan Ramah Lingkungan

Pada koleksi musim ini, Aldo ingin menggambarkan sebuah kisah visual yang menyenangkan tentang perjalanan para sahabat menuju sebuah pertemuan. Di mana setiap langkah dalam perjalanan mereka, dilengkapi dengan sepatu Aldo yang gaya dan nyaman dengan dukungan teknologi Aldo Pillow Walk.

Koleksi Aldo Spring Summer 2024 ini menghadirkan ragam sandal kasual yang cocok untuk liburan seperti mules, kitten heels, dan wedges. Dari segi warna, pilihannya ada coklat muda, coklat tua, dan biru.

"Koleksi ini juga mudah mix and match cocok dengan tasnya, yang menggunakan material serupa yaitu raffia dan berwarna coklat," ucap Naftalia Kristina, Brand Manager Aldo Indonesia. Selain tas, ada pula aksesori seperti kacamata dan gelang.

Koleksi Aldo Planet yang terbuat dari bahan daur ulang. Foto: CANTIKA/Silvy Riana Putri

Selain itu, ada pula koleksi Aldo Planet. Koleksi sandal dengan buckle ini terbuat dari bahan ramah lingkungan, yaitu bahan yang sudah didaur ulang dan bersertifikat standar. Ada tiga pilihan warna di Aldo Planet, yaitu hitam, pink, dan silver. Di setiap pembelian, Anda akan mendapatkan tas nantinya.

Untuk koleksi pria, ada pilihan sepatu kasual dan pantofel dengan warna netral.

Sebagai informasi, Aldo bergabung ke Mitra Adi Perkasa atau MAP Active di kuartal keempat tahun 2022. Saat itu, Aldo memiliki 21 toko. Kini, Aldo memiliki 28 toko termasuk di West Mall Grand Indonesia Level 1.

Pilihan Editor: 8 Sepatu Termahal di Dunia, Ada yang Dilapisi Emas hingga Dihiasi Berlian

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Baca Juga:

Iklan

Berita Terkait

Berita terkait tidak ada


Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."