Mencicipi Kuliner Fukuoka dengan Sentuhan Lokal, Ada Tambahan Cabai Rawit di Sushi

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Sepuluh menu yang terinspirasi kuliner Fukuoka, Jepang. (dok. Genki Sushi)

Sepuluh menu yang terinspirasi kuliner Fukuoka, Jepang. (dok. Genki Sushi)

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Berkomitmen menawarkan ragam kuliner khas Jepang, restoran Genki Sushi merilis 10 menu terbaru bertajuk Fukuoka. Kampanye tersebut berasal dari nama salah satu kota yang terletak di pesisir utara Pulau Kyushu, Jepang. Kuliner khas kota Fukuoka menawarkan hidangan tempura, tamago, hingga sup.

"Menu terbaru dari restoran Genki Sushi, Fukuoka merupakan lanjutan kampanye 'From Japan to You' dari tahun lalu. Kami menawarkan experience mencicipi makanan khas dari beberapa kota besar di Jepang. Tahun lalu, ada menu kuliner khas Hokkaido, Osaka, dan Tokyo. Tahun ini ada tiga kota, diawali Fukuoka," kata Marketing manager Genki Sushi Indonesia, Siti Ayu Rakhmi di Jakarta Selatan, Jumat, 26 April 2024.

Untuk menyesuaikan dengan cita rasa lokal, Ayu mengatakan ada beberapa sentuhan yang sesuai dengan lidah masyarakat Indonesia, contohnya rasa pedas. Menurut Ayu, menu dengan cita rasa pedas kerap dicari pelanggan restorannya.

"Soalnya kami sering banget mendengar dari customer (pelanggan), 'menu yang pedas mana', 'menu ini bisa dibikin pedas', kami berupaya menampung feedback customer. Setiap mengeluarkan menu baru, ada rasa pedas. Seperti di Crunchy Spicy Unatama Roll ada tambahan cabai rawit di dalamnya," ucapnya.

"Karena Genki Sushi ada di indonesia, kami berusaha sebisa mungkin menyesuaikan dengan lidah pasar lokal. Orang Indonesia masih suka yang digoreng, pedas, mayo, mentai, keju. Sebisa mungkin kita mempertahankan rasa autentik menu jepang sekaligus memberi sentuhan lokal," katanya.

Review Menu Fukuoka di Genki Sushi

Adapun kesepuluh menu Fukuoka di Genki Sushi terdiri dari menu udon yaitu, Udon Tempura Spicy Mentai, dan Ebiya Kami Nabe. Menu berbahan dasar nasi yaitu Baked Salmon Bowl dan Beef Blackpepper Bowl. Tentunya, sushi roll yang terdiri dari Panko Prawn Sushi Roll, Dontaku Roll, Crunchy Spicy Unatama Roll, Supreme Fuku Roll, dan Unagi Mentai Roll. Tak ketinggalan, ada menu katsu, yang kali ini berbahan dasar telur atau tamago, Tamago Katsu.

Disantap bersama dengan teman media lainnya, Cantika mencicipi beberapa menu termasuk kedua udon, yakni Ebiya Kami Nabe dan Udon Tempura Spicy Mentai. 

Salah satu menu baru Genki Suhi yang terinspirasi kuliner Fukuoka, Udon Tempura Spicy Mentai. Udon disajikan dengan saus mentai, tempura dan jamur cripsy serta kuning telur. TEMPO/Yunia Pratiwi

Ebiya Kami Nabe terdiri dari udon dengan kuah gurih dan cukup asin. Dilengkapi dengan pugasan atau topping cukup beragam dari udang tempura, inari, shimeji, rumput laut hingga daun bawang. Udon yang kenyal dan lembut disantap dengan kuah hangat-hangat memberikan rasa nyaman di dalam perut.

Udon Tempura Spicy Mentai disajikan dengan kuning telur setengah matang beserta dua tempura, udang, dan jamur enoki. Jika kamu tidak suka telur setengah matang, bisa disesuaikan selera. Namun berdasarkan pengalaman Cantika yang tidak suka telur setengah matang dan khawatir dengan bau amis, saat kuning telur dicampur dengan udon menyeimbangkan rasa saus mentai yang terlalu gurih.

Dari deretan menu sushi, Cantika memesan Crunchy Spicy Unatama Roll karena penasaran mencicipi tambahan cabai rawit saat makan sushi. Oiya, sushi itu juga berisi belut dan mayo pedas. Ketika disantap tidak begitu terasa pedas cabai rawitnya, jadi aman bagi kamu yang tidak suka pedas. Cita rasa saus mayo lebih mendominasi di lidah.

Salah satu menu baru Genki Suhi yang terinspirasi kuliner Fukuoka, Crunchy Spicy Unatama Roll. TEMPO/Yunia Pratiwi

Adapun Supreme Fuku Roll disajikan dengan apik dengan bagian atasnya terdapat tuna yang disusun rapi menyerupai kerucut disiram dengan saus khusus dan irisan wakame.  Bagian sushinya dilapisi dengan irisan keju, sedangkan isiannya terdiri dari tamago, tanoki dan kyuri. 

Jika kamu tertarik mencicipi menu baru Fukuoka dari Genki Sushi, perlu diketahui menu itu tersedia mulai tanggal 24 April hingga 24 Juni 2024. Harganya mulai dari Rp30 ribu hingga Rp68 ribu.

Pilihan Editor: Genki Sushi Rilis Menu Khas Hokkaido, dari Shoyu Ramen hingga Roll Cake

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."