3 Inspirasi Tampil Berkilau dengan Shimmer, Tren Baju Lebaran 2024

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Rezki Alvionitasari

google-image
Irrish Bella mengenalkan gaun atau gamis shimmer dari toko Arinna Hijab. Foto: Instagram/@_irishbella_

Irrish Bella mengenalkan gaun atau gamis shimmer dari toko Arinna Hijab. Foto: Instagram/@_irishbella_

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Setiap tahunnya dunia fashion akan mengeluarkan gaya ataupun warna baju Lebaran yang tren. Tahun ini, mendekati hari raya Idul Fitri, baju shimmer viral di media sosial. Bukan cuma warganet, para artis, influencer, kreator konten mengunggah video atau foto bertemakan baju shimmer.

Model yang paling banyak terlihat yaitu gaun atau gamis shimmer. Seperti namanya, gaun ini tampak berkilau dan bercahaya. Baju shimmer dibuat dari bahan shimmer silk. Permukaan kainnya glossy dan bisa memberi efek metalic shining. Jenis bahan ini dipilih karena kesannya yang mewah dan anggun. Maka banyak pebisnis fashion yang mengeluarkan baju shimmer ini.

Berikut inspirasi memakai baju atau kain shimmer untuk hari Lebaran Idul Fitri 2024.

1. Shimmer Biru ala Zyta Delia

Zyta Delia Rahma, desainer dan owner jenama Zyta Delia, membagikan foto dan Reels dirinya sedang memakai gaun shimmer. "Jangan lupa biruuu dan shimmer-shimmer ya," ucap Zyta memberikan caption. Kata shimmer-shimmer terinspirasi dari audio Reels yang sedang trending, yakni suara perempuan mengenalkan kain shimmer yang tren, "Ini baju shimmer-shimmer."

Warna biru dikenakan Zyta lebih lembut dan gelap. Bagian pinggangnya pas di badan, sedangkan roknya lebih lebar. Gaun itu dia padukan dengan hijab berwarna senada namun memiliki motif.

Di akun @zytadeliaofficial, Zyta juga memamerkan beberapa gamis shimmer dengan banyak pilihan warna. Namun yang dia tonjolkan yaitu scarf atau hijab keluaran baru tokonya, yaitu The Ochre Series. Hijab yang bisa dipadukan dengan gaun shimmer ini tersedia dalam 10 pilihan warna.

2. Koleksi Shimmer Irish Bella

Artis yang juga terjun ke bisnis fashion, Irish Bella, juga memiliki koleksi gaun shimmer di toko Arinna Hijab. Dia memilih warna-warna yang lebih lembut, seperti peach dan pink.

Pada bagian pergelangan tangannya diberi perekat sehingga ketat. Lantas yang menarik yaitu tali di bagian kerahnya yang menjuntai dan bisa diikat. Ada juga pinggiran pada bawah bahu. Meski pun polos, tapi aksen-aksen itu membuatnya lebih ramai. Beda dengan Zyta Delia, Irish memilih hijab polos seperti bajunya, dengan warna yang senada.

3. Hijab Shimmer Ananza Prili

Kreator konten Ananza Prili kerap memakai hijab pashmina yang berkilau. Dia tampak memakai baju polos atau dengan desain yang sederhana, dipadu dengan pashmina yang bercahaya.

Pada salah satu kontennya, Ananza tampak sudah membeli baju lebaran. Pilihannya jatuh pada gamis putih dengan layer putih juga. Bikin penasaran, jilbab apa yang akan dia padukan dengan baju tersebut.

Nah, Sahabat Cantika, itulah 3 inspirasi baju shimmer yang sedang tren untuk baju lebaran 2024. Selamat berkreasi!

Pilihan Editor: Gaya Kahiyang Ayu dalam Balutan Songket, Warganet: Memang Boleh Selangsing Itu

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."