Studi Terbaru: Jalan Kaki Sebanyak 4.000 Langkah Sehari Turunkan Risiko Kematian

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Cantika.com

google-image
Ilustrasi wanita jalan kaki. Freepik.com/Yanalya

Ilustrasi wanita jalan kaki. Freepik.com/Yanalya

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat merekomendasikan orang dewasa untuk mencapai 10.000 langkah per hari dalam rangka menjaga kebugaran dari beraktivitas latihan fisik. Ini setara dengan sekitar 8 kilometer atau 5 mil. Namun kenyataannya, tidak banyak yang dapat berjalan kaki sebanyak 10.000 langkah per hari. Hal ini dinilai terlalu berat. 

Melansir laman Healthline, laporan yang diterbitkan dalam European Journal of Preventive Cardiology pada 9 Agustus, 2023 menemukan bahwa berjalan 3.967 langkah setiap hari, sedikit kurang dari dua mil, dapat menurunkan risiko kematian akibat penyebab apa pun. Dan berjalan 2.337 langkah sehari, sedikit lebih dari satu mil, dapat mengurangi risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular.

Penulis utama studi tersebut, Maciej Banach, MD, PhD, seorang profesor kardiologi di Medical University of Lodz, Polandia mengatakan bahwa lupakan 'angka ajaib' dari 7.000 hingga 10.000 langkah untuk mendapatkan manfaat kesehatan. Menurutnya, sekitar 4.000 langkah atau lebih sudah dapat dikaitkan dengan pengurangan kematian yang signifikan. Langkah itu berarti sekitar 1.8 mil atau 3 kilometer. 

Tim peneliti ini menemukan bahwa menambahkan peningkatan 1.000 langkah dikaitkan dengan risiko kematian 15% lebih rendah dari penyebab apa pun dan peningkatan 500 langkah dikaitkan dengan risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular 7% lebih rendah.

Selain itu, berjalan sedikitnya 2.500 langkah sehari dapat meningkatkan kesehatan dan berjalan hanya 4.000 langkah sehari dapat secara signifikan menurunkan risiko kematian seseorang, menurut temuan tersebut.

"Studi kami menegaskan bahwa semakin banyak berjalan kaki, maka semakin baik," tambah Banach dalam sebuah pernyataan yang dikutip dari Web MD. “Kami menemukan bahwa ini berlaku untuk pria dan wanita, tanpa memandang usia, dan terlepas dari apakah mereka tinggal di wilayah beriklim sedang, subtropis, atau subkutub di dunia, atau wilayah dengan campuran iklim.”

Manfaat Jalan Kaki

Dilansir dari MayoClinic, aktivitas fisik tidak perlu rumit. Sesuatu yang sederhana seperti berjalan kaki setiap hari dapat mewujudkan hidup yang lebih sehat. Berikut manfaatnya:

  • Mempertahankan berat badan yang sehat dan mengurangi lemak di tubuh
  • Mencegah atau mengelola berbagai kondisi, termasuk penyakit jantung, stroke, tekanan darah tinggi, kanker, dan diabetes tipe 2
  • Meningkatkan kebugaran kardiovaskular
  • Perkuat tulang dan otot Anda
  • Meningkatkan daya tahan otot
  • Meningkatkan tingkat energi
  • Tingkatkan suasana hati, kognisi, ingatan, dan kualitas tidur
  • Tingkatkan keseimbangan dan koordinasi 
  • Memperkuat sistem kekebalan tubuh
  • Mengurangi stres dan ketegangan

Akibat Kurang Berjalan

Sementara itu, dari Healthline dijelaskan bahwa penelitian secara konsisten menunjukkan bahwa sedikit berjalan atau sekitar kurang dari 5.000 langkah sehari, dapat meningkatkan risiko kematian seseorang dan kondisi kronis lainnya seperti:

  • penyakit kardiovaskular (CVD)
  • kanker
  • diabetes tipe 2 (T2D)
  • tekanan darah tinggi (hipertensi)

Estimasi menyarankan bahwa sekitar 27,5% orang di seluruh dunia, terutama wanita dan orang-orang di negara berpenghasilan tinggi, tidak melakukan aktivitas fisik yang cukup. Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), aktivitas fisik yang rendah adalah faktor risiko kematian nomor empat di dunia.

Tips Untuk Menambahkan Langkah pada Aktivitas Harian

Mengutip dari laman Everydayhealth.com, terdapat beberapa tips untuk meningkatkan langkah per hari.

  • Berjalan saat menunggu. Apabila datang terlebih dahulu saat mengadakan pertemuan, disarankan untuk berjalan-jalan, daripada harus menunggu hanya dengan duduk saja
  • Jadwalkan jalan-jalan di hari kerja. Pasang pengingat di kalender untuk istirahat berjalan singkat (bahkan jika sedang bekerja di rumah). Mengadakan rapat dengan satu orang? Berbincanglah sambil berjalan-jalan
  • Parkir lebih jauh. Pilih tempat parkir yang lebih jauh dari pintu masuk toko kelontong atau kantor
  • Naik tangga. Naik tangga bisa membuat detak jantung sedikit naik, bahkan saat turun
Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."