Kemenkes: Minum Oralit Sembarangan Bisa Picu Gangguan Usus

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Mitra Tarigan

google-image
Oralit. shutterstock.com

Oralit. shutterstock.com

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi mengatakan minum oralit tanpa indikasi penggunaan dapat memicu perut kembung dan gangguan usus di dalam tubuh. "Oralit adalah larutan regidrasi oral yang merupakan jenis obat untuk mengatasi orang diare atau muntah, yang bisa berakibat dehidrasi dan terganggu eletrolitnya," kata Siti Nadia Tarmizi pada 24 Maret 2023. 

Nadia mengatakan cairan oralit merupakan obat dengan kandungan natrium klorida, kalium klorida, trisodium sitrat dihidrat, dan glukosa anhidrat. Efek samping yang dapat muncul dari konsumsi oralit dalam pemakaian di luar peruntukan, kata Nadia, adalah memicu perut kembung, karena mengganggu gerakan usus.

Selain itu, kelebihan natrium dalam sistem pencernaan manusia berisiko mengganggu fungsi organ atau sistem tubuh lainnya, kata Nadia menambahkan. Pernyataan itu disampaikan Nadia merespons kicauan warga net yang mengatakan bahwa minum oralit setiap sahur ampuh membantu tubuh agar tidak haus dan lemas selama berpuasa serta mencegah dehidrasi saat puasa.

Kementerian Kesehatan mengimbau masyarakat untuk menggunakan obat oralit sesuai dengan peruntukan dalam mengobati diare atau muntah. Nadia mengimbau masyarakat untuk tidak memborong oralit di apotek, minimarket, maupun fasilitas penyedia layanan obat lainnya, karena berisiko mengganggu ketersediaan obat bagi mereka yang membutuhkan. "Berpuasa sebenarnya merupakan suatu kebaikan bagi tubuh dan sudah banyak kajian terkait manfaat puasa dan kesehatan. Jadi tetap gunakan oralit sesuai peruntukannya," katanya.

Sebelumnya, salah satu narasi terkait oralit mencegah dehidrasi di-posting oleh pemilik akun Twitter @sdenta. Dalam unggahannya, pemilik akun itu, menyarankan untuk sahur dengan segelas oralit dan segelas air putih. "Tip puasa saya, sahur cukup segelas oralit dan segelas air putih. Batalin puasa juga cukup segelas oralit dan segelas air putih, lanjut hidrasi secukupnya sampai sebelum tidur. Makan besar sekali, sebelum Isya, banyakin serat. Hindari buffet ayce, sisanya fokus ibadah," katanya.

Pilihan editor: Dokter: Oralit Bukan untuk Cegah Dehidrasi Saat Puasa

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."