Skincare Lokal Paling Banyak Dicari Tahun 2022, dari Somethinc hingga Whitelab

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Ilustrasi skincare pouch atau makeup pouch. Freepik.com

Ilustrasi skincare pouch atau makeup pouch. Freepik.com

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta -  Pasar produk perawatan kulit atau skincare di Indonesia berkembang pesat karena hadirnya berbagai brand lokal yang semakin banyak jumlahnya di tanah air. Di tengah keterpurukan ekonomi akibat pandemi Covid-19 skincare lokal mampu bertahan bahkan terus berkembang melalui peluncuran berbagai produk baru.

Dapat dikatakan bahwa kualitas brand kosmetik lokal tidak kalah dengan merek buatan luar negeri. Banyak di antaranya yang menjadi viral dan mendapat banyak perhatian dari para pecinta kosmetik Indonesia.

Berikut beberapa skincare lokal paling banyak dicari dan dihimpun dalam kaleidoskop 2022: 

1. Somethinc

Varian Somethinc Niacinamide Serum.

Somethinc merupakan brand lokal yang terbilang cukup muda karena baru didirikan pada tahun 2019 oleh Irene Ursula. Meski terbilang cukup muda sebagai brand baru skincare namun Somethinc cukup populer di tengah masyarakat Indonesia. Dengan kepopuleran brand lokal di kalangan muda Indonesia, Somethinc dapat meraup keuntungan total penjualan Rp 53,2 miliar 

Awalnya Somethinc dikenal dengan berbagai produk serum skin care, kemudian brand lokal ini terus mengepakkan sayapnya dan berinovasi dalam produk kosmetik. Beberapa produk kosmetik milik Somethinc antara lain seperti cushion, bedak, highlighter, eyeshadow, dan masih banyak lagi. 

Somethinc juga menjadi salah satu produk lokal yang ikut menggandeng figur publik dari Korea Selatan, belum lama ini mereka menunjuk Han So Hee sebagai brand ambassador. Ada sebutan khusus untuk bintang Neverthless tersebut yaitu sebagai beauty guru.

"I'm Somethinc beuaty guru and so proud to be part of Indonesia's best beauty brand," kata So Hee dalam video perkenalan yang diunggah melalui Instagram resmi Somethinc pada 5 Maret 2022. Selain itu, sebelum Han So Hee, rupanya merek tersebut juga telah bekerjasama dengan NCT Dream sebagai Somethinc Squad Leader. 

2. Avoskin

Avoskin/website Avoskin

Brand skincare lokal ini merupakan salah satu shadow brand dari PT AVO Innovation Technology. Brand Avoskin muncul di tahun 2014 dipelopori oleh Anugrah Pakerti sebagai founder brand skincare lokal ini. Seiring berjalannya waktu Avoskin  terus berkembang hingga saat ini. Avoskin meraup keuntungan penjualan sebesar 28 miliar.

Terkenal dengan konsep ‘green beauty concept’, produk merek perawatan kulit ini secara konsisten menggunakan bahan-bahan alami yang baik dan lembut seperti pohon teh, lidah buaya, dan raspberry. Maka jangan heran jika Avoskin menjadi salah satu brand skin care terbaik untuk mengatasi berbagai masalah kulit sensitif.

3. Scarlett

Brand skincare Scarlett resmi meluncurkan produk anti-jerawat terbaru, yakni Scarlett Acne Facial Wash/Foto: Doc: Scarlett

Brand lokal skin care populer lainnya adalah Scarlett. Merek ini merupakan merek perawatan tubuh dari Indonesia dan dikenal dengan rangkaian produk pemutihnya. Brand ini dipelopori oleh aktris cantik Felicya Angelista sebagai founder brand scarlett ini. Total penjualan brand Scarlett sendiri menembus Rp 40,9 miliar sejak April hingga Juni 2022.

Brand Scarlett ini sudah mengeluarkan banyak sekali product, namun yang menjadi favorite skincare orang Indonesia yakni body lotion, body scrub, dan juga shampoo. Salah satu produk yang sering terjual, yakni Scarlett Whitening Acne Serum.

Sejak tahun berdirinya, Scarlett Whitening terhitung sudah dua kali menggunakan public figure dari Korea Selatan untuk menjadi brand ambassadornya. Mereka adalah Song Jong Ki yang diumumkan menjadi brand ambassador pada 5 September 2021 dan girlgroup Twice pada 16 Oktober 2021.

4. MS Glow

Brand lokal product kecantikan MS Glow ini  berdiri sejak 2013 oleh Shandy Purnamasari dan mampu meraup keuntungan penjualan sebesar 29,4 miliar dari April hingga Juni 2022. MS Glow juga hadir menawarkan rangkaian produk perawatan kulit pencerah untuk merawat dan mencerahkan kulit kusam secara efektif. MS Glow tidak hanya fokus mengembangkan produk perawatan kulit untuk wanita tetapi juga untuk pria dengan memperkenalkan produk andalannya MS Glow Men Skincare.

Pada dua tahun lalu, Ms Glow pernah mengeluarkan produk andalan dengan kandungan ekstrak bunga sakura di dalamnya. Berikut sederet manfaat bunga sakura yang akan membuat kulit wajah Anda lebih sehat dan terawat.

5. Azarine

Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel

Sering dikira sebagai merek dari luar negeri, rupanya produk-produk dari Azarine merupakan produk buatan lokal atau asli Indonesia. Diketahui produk Azarine dibuat dan didistribusikan dari kota Sidoarjo, Jawa Timur. Tak kalah dengan merek dari skincare lain, Azarine juga menggandeng public figure dari Korea Selatan yaitu Lee Min Ho. Telah lama berkarier di dunia hiburan, tak perlu diragukan lagi pesona dan kemampuan dari aktor papan atas Korea Selatan ini.

"Hallo, Zestie! Saya Lee Min Ho. mulai hari ini, saya merupakan brand ambassador dari Azarine," kata Lee Min Ho dalam video perkenalan yang diunggah melalui Instagram resmi Azarine pada 3 April 2022. Dalam hal ini bintang drama The Heirs tersebut mempromosikan series dari produk sunscreen seperti hydrashoote sunscreen gel, hydramax-c sunscreen serum, hydrashoote sunscreen mist, dan tone up mineral sunscreen

6. Whitelab

Whitelab/website Whitelab

Brand Whitelab pertama kali diluncurkan pada Maret 2020, namun di awal kemunculannya brand skincare ini cukup populer di kalangan masyarakat Indonesia. Omset penjualan brand skincare whitelab ini meraup untung 25,3 miliar pada April-Juni 2022.

Produk perawatan wajah dan produk perawatan tubuh adalah dua kategori besar yang ditawarkan Whitelab. Produk kecantikan dan skin care yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia adalah Whitelab Brightening Face Serum.

Whitelab merupakan salah satu brand lokal yang telah mampu merebut hati masyarakat. Terbukti produk-produknya sering terjual habis di pasaran. Di tahun 2021, Whitelab pun berhasil mengantongi beberapa penghargaan seperti Tokopedia Beauty Awards 2021, Line Today Choice 2021 dan Female Daily Best of Beauty Awards 2021. 

"Dengan memenangkan penghargaan di tahun 2021, tidak membuat kami lantas menjadi berpuas diri, justru ini adalah tantangan untuk kami kedepannya agar dapat terus menciptakan inovasi produk yang lebih baik lagi yang dapat membantu masyarakat menyelesaikan permasalahan kulitnya," ujar Jessica Lin selaku Co Founder Whitelab dalam keterangan resminya, Rabu 19 Januari 2021.

Baca: Mengulik Bahan Skincare Lokal yang Populer, dari Facial Wash Hingga Sunscreen

JENIATI ARTAULI TAMPUBOLON

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."