Efek Buruk Malas Mencuci Muka sebelum Pakai Skincare

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Membersihkan wajah setiap hari bisa jadi cara menghilangkan jerawat. (Canva)

Membersihkan wajah setiap hari bisa jadi cara menghilangkan jerawat. (Canva)

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Apaka kamu termasuk yang malas mencuci wajah atau muka di malam hari setelah rutinitas seharian? Jika iya, segera ubah kebiasaan buruk itu. Sebab ada efek buruk malas mencuci muka pada efektivitas produk perawatan kulit atau skincare untuk merawat kulit wajah.

"Beberapa di antara kita mengaplikasikan makeup, tabir surya, atau hal lain yang pastinya menempel di permukaan kulit. Jika tak dibersihkan itu bisa menumpuk minyak, keringat, bakteri, polusi, kotoran, dan hal-hal dari berada di lingkungan sepanjang hari," kata Marisa Garshick, dokter kulit bersertifikat di New York, Amerika Serikat.

"Ujungnya jika kita tidak mencuci muka sebelum menggunakan produk lain, produk tersebut pada dasarnya berada di atas lapisan apa pun yang sudah ada di kulit." Berarti tandanya produk tersebut tidak diserap oleh kulit.

Jika kamu melakukan sesuatu yang dapat menyebabkan penumpukan pada kulit seperti berkeringat, pergi ke luar di area yang tercemar, atau jika kulit kamu tertutup sisa alas bedak, tentu kamu tidak ingin menggunakan skincare berlapis-lapis tanpa pembersihan.

"Menerapkan sesuatu yang dirancang untuk menutupi kulit atau mengunci kelembapan juga dapat mengunci hal-hal buruk," kata Dr. Garshick.

"Jika ada sesuatu yang oklusif, maka itu berarti mencegah sesuatu keluar. Dengan begitu, kamu seperti menjebak apa pun yang telah terbentuk di kulit. Dan di situlah kita benar-benar memahami gagasan tentang bagaimana tidak mencuci muka di malam hari dan hal-hal seperti itu dapat menyebabkan iritasi atau berjerawat."

Dalam hal ini, pilihan terbaik jelas mencuci muka. Tetapi jika itu bukan pilihan, lebih baik kamu meninggalkan rutinitas skincare sepenuhnya daripada menerapkan produk di atas kulit yang kotor.

Jika kamu tahu kulit wajah tidak kotor karena seharian di rumah atau kamu mencuci muka pada malam sebelumnya, memakai skincare tanpa pembersihan tidak terlalu bermasalah, tetapi itu mungkin tidak efektif. Katakanlah semua yang ada di wajah kamu adalah residu dari perawatan kulit yang kamu terapkan 12 jam yang lalu.

"Secara teoritis kamu bisa meletakkan sesuatu di atasnya karena itu belum tentu merupakan bahan berbahaya yang sekarang kamu lapisi di atasnya," kata Dr. Garshick.

Tapi lain ceritanya, jika wajah kamu berminyak sejak tadi malam, lebih baik kamu mencuci muka lebih dulu. Sebab jika ada sesuatu di antara produk skincare dan kulit tempat kamu mengaplikasikan, sekalipun itu semacam lapisan mikroskopis yang menumpuk, bisa menghalangi kesempurnaan penetrasi produk ke dalam kulit.

Apa pun situasinya, langkah terbaik tentunya rutin mencuci muka sebelum pakai skincare. Jika kamu biasanya kesulitan membersihkan wajah secara teratur, terutama di malam hari, Dr. Garshick menyarankan untuk menggunakan produk tanpa bilas seperti seperti balsem pembersih atau micellar water air untuk malam hari sehingga kamu dapat membersihkan dengan sedikit usaha.

WELL+GOOD

Baca juga: 4 Langkah yang Harus Diperhatikan saat Cuci Wajah

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."