Song Joong Ki Bakal Hadir di Acara Terbatas Bukalapak Akhir Pekan Ini

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Song Joong Ki. Instagram.

Song Joong Ki. Instagram.

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Aktor Korea Selatan, Song Joong Ki bakal menghadiri acara "Red Carpet Presented by Bukalapak" pada Ahad, 27 November 2022. Song Joong Ki hadir sebagai brand ambassador Bukalapak dan menjadi tamu spesial dalam acara tersebut.

"Red Carpet Presented by Bukalapak" merupakan acara terbatas yang menjadi ajang apresiasi bagi para mitra dan pelapak di platform teknologi tersebut, seperti dikutip dari siaran pers resminya.

Nantinya mantan suami Song Hye Kyo itu akan memberikan penampilan spesial dan menyapa para penggemarnya lewat acara talkshow yang disiapkan.

Kunjungan Song Joong Ki ke Jakarta ini menandai kali keduanya menginjakkan kaki di Indonesia setelah sebelumnya ia pernah mengunjungi Bali pada 2017.

Meski hadir di acara tertutup, Bukalapak memberikan kesempatan terbatas pada pengguna Bukalapak yang beruntung untuk berjumpa dengan bintang drama Descendants of The Sun itu.

Penunjukkan Song Joong Ki sebagai wajah dari Bukalapak sebenarnya sudah dilakukan sejak pertengahan 2022. Langkah itu diambil Bukalapak untuk mengenalkan beragam produk serta layanannya ke lebih banyak pengguna.

Song Joong Ki di dunia hiburan global populer berkat kepiawaiannya berakting di berbagai drama dan juga film. Terbaru sang aktor berhasil menyabet penghargaan utama atau Daesang melalui perannya di drama Vincenzo pada ajang penghargaan APAN Star Awards 2022. Saat ini, Song Joong Ki kembali tampil di layar kaca penggemarnya lewat drama teranyar Reborn Rich.

Baca juga: Song Joong Ki Main di Serial Drama Korea Reborn Rich, Simak 4 Faktanya

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."