Riasan Chelsea Islan Mirip Monica Bellucci, Simak 6 Tips Pakai Lipstik Merah

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Chelsea Islan/Foto: Instagram/Chelsea Islan

Chelsea Islan/Foto: Instagram/Chelsea Islan

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Baru-baru ini, seorang Makeup Artist, Ryan Ogilvy mengunggah video reels yang menampilkan Chelsea Islan yang dirias olehnya dengan riasan flawless yang mirip dengan Monica Bellucci. Riasan Chelsea Islan itu menonjolkan gaya makeup bold dengan lipstik merah. Base makeup-nya disempurnakan dengan sentuhan blush berwarna peach, paduan kontur, serta highlighter yang lembut. 

Riasan matanya dilengkapi dengan eyeshadow cokelat bergaya smokey eye, eyeliner hitam, bulu mata palsu, maskara, dan alis tegas yang natural, dan lipstik matte merah. “She’s giving Monica Bellucci vibes Yaaasss!,” tulis keterangan video yang diunggah oleh Ryan Ogivly di laman Instagramnya. Perpaduan gaya rambut pemeran Tiar yang dibuat ikal membuat tampilan Chelsea Islan semakin elegan dan bold.

Untuk membuat tampilan riasan bold, berikut tips makeup dengan menggunakan lipstik merah

1. Pilih warna yang tepat sesuai undertone kulit

Jika memiliki undertone cool pink di kulit Anda, warna cerah dan coral red akan terlihat cantik pada Anda. Sedangkan untuk rona kulit kuning yang lebih hangat, warna merah tua seperti bata hingga, warna merah tua akan terlihat sangat bagus untuk Anda. Karena itu, usahakan kenali terlebih dahulu warna undertone kulit Anda jangan ragu untuk bereksperimen dengan warna merah apa pun yang cocok untuk Anda.

 2. Pakai concealer

Bila Anda memiliki bibir merah tebal, jerawat dan kemerahan di sekitar hidung akan terlihat lebih jelas. Maka dari itu, usahakan tutupi kemerahan di wajah dengan menggunakan base makeup yang cocok, salah satunya dengan concealer. 

3. Hindari blush on berwarna pink

Blush on berwarna pink mungkin akan berbenturan dengan warna merah yang sudah dipakai di bibir. Blush on berwarna peach atau terakota akan lebih cocok jika ingin menggunakan lipstik merah. Lalu, cari tahu juga cara mengaplikasikan blush on sesuai dengan bentuk wajah Anda.

4. Jaga riasan tetap sederhana

Bibir merah yang berani sudah menarik begitu banyak perhatian. Maka dari itu, gunakan produk riasan lainnya dengan sederhana saja. Anda hanya membutuhkan lapisan maskara dan kontur ringan. Jika Anda belum terbiasa memakai lipstik tebal, Anda akan merasa lebih nyaman keluar rumah dengan bibir merah saat penampilan Anda tidak berlebihan. 

5. Seimbangkan teksturnya

Untuk menghindari tampilan yang terlalu matte dan kasar atau wajah berminyak, pastikan riasan Anda seimbang. Jika Anda telah memilih bibir merah matte, gunakan alas bedak yang membuat kulit Anda tampak berembun dan bercahaya. Anda juga dapat menambahkan sedikit highlighter pada tulang hidung dan tulang pipi Anda. Jika Anda menginginkan lipstik merah yang mengilap, gunakan alas bedak yang memiliki hasil akhir matte.

6. Pastikan awet

Lipstik tebal yang sudah luntur bisa terlihat sangat aneh, jadi pastikan tetap stay on dengan cara tepuk-tepuk bibir Anda dan aplikasikan kembali berulang kali, lalu atur dengan bedak transparan, jika Anda akan keluar sepanjang hari.

Baca:Gaya Fashion Velove Vexia Hingga Chelsea Islan di Acara Dior

NABILA RAMADHANTY PUTRI DARMADI | GIRLSTYLE

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."