Detail Tas Gucci yang Ditenteng Putri Candrawathi saat Rekonstruksi Kasus Brigadir J

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Tidak hanya proses rekonstruksi kasus Ferdy Sambo yang menarik perhatian, tas Gucci yang dikenakan Putri Candrawathi tak lepas dari sorotan netizen/Foto: Instagram/My Look Book

Tidak hanya proses rekonstruksi kasus Ferdy Sambo yang menarik perhatian, tas Gucci yang dikenakan Putri Candrawathi tak lepas dari sorotan netizen/Foto: Instagram/My Look Book

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Polisi melakukan proses rekonstruksi pembunuhan Brigadir J dari rumah pribadi Ferdy Sambo Saguling III menuju ke rumah dinas di Komplek Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan pada pukul 12.11 WIB.

Tiga kendaraan taktis Brimob mulai meninggalkan lokasi yang diketahui di dalamnya terdapat tersangka pukul 14.42 WIB, Selasa, 30 Agustus 2022.

Selain itu, diketahui Putri Candrawathi menaiki mobil Innova berwarna hitam berpelat B 1 MAH. Mobil dari Brimob tersebut melewati para wartawan yang meliput di Jalan Saguling menuju ke Komplek Duren Tiga untuk melanjutkan rekonstruksi.

Tak lama kemudian, menyusul beberapa tim dari Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK), Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri dan Indonesia Automatic Fingerprint System (Inafis).

Dengan demikian, rekonstruksi ini berjalan selama kurang lebih empat jam sejak pagi jam 10.00 WIB. Rekonstruksi ini diketuai oleh Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Pol Andi Rian Djajadi bersama Komnas HAM, Kompolnas, dan Jaksa Penuntut Umum (JPU).

Putri Candrawathi membantu sang suami, Ferdy Sambo mengenakan masker saat melakukan adegan rekonstruksi pembunuhan Brigadir J di rumah dinas di Jalan Duren Tiga Barat, Jakarta, Selasa, 30 Agustus 2022. TEMPO/Febri Angga Palguna

Tidak hanya proses rekonstruksi kasus Ferdy Sambo yang menarik perhatian publik, tas Gucci yang dikenakan Putri Candrawathi tak lepas dari sorotan netizen. Terdapat pemandangan menarik saat rekonstruksi berakhir. Tepatnya saat Putri harus meninggalkan lokasi reka adegan atau rekonstruksi. Perempuan yang saat hadir mengenakan busana setelan warna putih dengan aksen embroidery ini juga tampak menjinjing sebuah tas berwarna cokelat.

Menelusuri berbagai sumber di Instagram, tas jinjing yang dipakai Putri adalah Gucci Boston Bag Top Handle seri GG Supreme Medium. Seri ini merupakan jenis canvas bag yang dilapisi pegangan kulit anak sapi berwarna cokelat dan dilengkapi shoulder strap yang bisa dibongkar pasang. Untuk bagian hardware, dibuat dengan warna silver. Lebih detailnya, tas ini dilengkapi dua kantong di bagian dalam, dengan ukuran yang berbeda.

Tas jenis ini sudah tak beredar lagi di website resmi Gucci mana pun. Di website lain seperti theclosetonlineshop, sebuah toko fashion online, tas ini dibanderol sekitar Rp 17 jutaan. Ada pula yang menjual preloved di salah satu toko preloved branded. Sementara itu, jika menilik situs The Closet, harga dari tas ini berkisar USD 1.292 atau sekitar Rp19,1 juta. Produk ini dijual oleh Gucci dengan nomor seri 09527 /493075.

Baca:  Ikut Gucci Challenge, Gaya Ririe Fairus Menawan dengan Overall Look

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."