Resep Dessert Idul Adha ala Chef Yuda Bustara, Creme Caramel dan Lassi Mangga

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Resep creme caramel ala Chef Yuda Bustara/Urban Chef

Resep creme caramel ala Chef Yuda Bustara/Urban Chef

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Selain hidangan utama berupa olahan daging kambing, menu pendamping berupa dessert juga bisa melengkapi sajian menu Idul Adha di rumah saja. Seperti dua resep yang direkomendasikan oleh Chef Yuda Bustara yakni Crème Caramel dan Lassi Mangga.

Menurut Chef Yuda, Crème Caramel yang merupakan menu dessert khas Perancis ini termasuk menu yang diwajibkan di sekolah masak, sebab banyak teknik yang bisa dipelajari seperti membuat caramel dan custard. “Termasuk teknik memanggang pakai uap, walau tampak terlihat susah tetapi akan membuat Anda membuat lagi dan lagi,” ucap Chef Yuda. 

Yuk, siapkan bahan-bahan untuk membuat kreasi resep yang dikutip dari laman Urban Chef milik Chef Yuda Bustara berikut ini: 

1. Crème Caramel

Bahan: 

1 cangkir gula untuk caramel

½ cangkir gula untuk pudding

3 cangkir susu

2 telur ditambah 3 kuning telur

1/8 sdt garam halus

2 sendok teh vanilla extract

Cara membuat: 

1. Panaskan gula di atas panci, diamkan sampai menjadi caramel dan jangan pernah mengaduk caramel. Anda hanya boleh menggoyangkan panci untuk memasaknya saja. Hal ini untuk menghindari kirstalisasi agar caramel tidak keras tiba-tiba.

2. Tuangkan caramel di atas pinggan yang telah diberi minyak dan letakkan dalam kulkas agar mengeras.

3. Hangatkan susu di atas api kecil di atas panci sedang, jangan sampai mendidih.

4. Kocok telur utuh dan kuning telur, garam, dan sisa ½ cangkir gula.

5. Sementara mengaduk, sendokkan susu ke dalam campuran telur.

6. Kocok hingga rata dan saring dengan saringan halus lalu tambahkan vanili.

7. Masukkan custard ke atas pinggan anti panas.

8. Panggang di atas loyang yang telah diberi air selama 25-30 menit dengan api 160 celcius. Pehatikan tengahnya akan terlihat tidak matang saat digoyangkan, angkat, dan dinginkan

9. Keluarkan dari pinggan dan sajikan Crème Caramel

2. Lassi Mangga 

Bahan:

2 buah mangga matang

1 cangkir plain yogurt

¼ cangkir susu

Sejumput kapulaga segar

Gula pasir/sirup sesuai selera

Es batu secukupnya.

Cara Membuat:

Blender semua bahan dan taburi dengan sedikit kapulaga bubuk. Bisa disajikan hangat atau dingin sesuai dengan selera. 

Menurut Chef Yuda, lassi mangga termasuk menu sehat atau dessert tradisional yang paling menyegarkan dari india. “Manisnya mangga serta asamnya yogurt menyatu sehingga menjadikan minuman ini creamy dan segar. Kini Anda bisa membuatnya sendiri di rumah,” ucap Chef Yuda. 

Baca: Resep Strawberry Lemonade ala Chef Yuda Bustara

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."