CANTIKA.COM, Jakarta - Setelah sukses di dunia entertainment, kini beberapa selebriti tanah air terjun ke dunia bisnis. Selain kuliner dan kosmetik, produk fashion menjadi produk favorit artis dalam menjalankan usahanya. Harga jual yang mereka pasarkan pun beragam. Mulai dari yang sesuai dengan isi dompet gadis remaja hingga perempuan dewasa dengan harga fashion lini menengah ke atas. Produk fashion mereka pun tidak kalah bagus dari produk kecantikan luar negeri.
Sederet selebritis tanah air seperti Nagita Slavina hingga Sarwendah memiliki clothing line. Simak ulasan daftar aktris pemilik bisnis fashion ini.
1. Nagita Slavina
Baca Juga:
NASL by Nagita Slavina hadir untuk ikut meramaikan industri fashion Indonesia. Nagita Slavina melakukan grand launching pop up store pertamanya di PIM 3, Jakarta, 8 Desember 2023/Foto: Doc. NASL
NASL merupakan sebuah brand fashion lokal milik Nagita Slavina yang diluncurkan pada Desember 2022 oleh Nagita Slavina. NASL bertujuan untuk menjadi sebuah platform yang dapat merepresentasikan semua perempuan hebat di Indonesia dari berbagai kalangan. NASL By Nagita Slavina menghadirkan ragam koleksi pakaian dengan karakter khas melalui warna cerah serta pola yang unik.
Keseriusan Gigi dalam menjalankan bisnis fashion juga dituangkan dalam sentuhan store NASL pertamanya di Pondok Indah Mall 3. Ibu dua anak ini mengaku telah menumpahkan semua ide dan apa saja yang menjadi kesukaannya di toko ini, seperti sentuhan warna-warna bright dan bold.
2. Shireen Sungkar
Shireen Sungkar saat liburan ke Jepang/Foto: Instagram/ Shireen Sungkar
Setelah delapan tahun terjun ke dunia fashion dan mendirikan brand Zashi yang berkolaborasi bersama sang kakak, Shireen Sungkar meluncurkan brand Shi by Shireen yang bertajuk “Pretty in SHI” di Alila Hotel SCBD, Jakarta Selatan pada Minggu, tanggal 30 Juli 2023 lalu.
Pada awalnya Shireen juga sempat mengalami kesulitan dalam mencari identitas untuk brand-nya. Setelah melakukan banyak eksplorasi di fashion seperti desain pattern, desain baju, peletakan motif, pemilihan bahan dan warna, akhirnya Shi by Shireen mantap dan akan konsisten dengan karakter feminin, cantik, dan warna pastel yang manis.
"Karakter Shi lebih banyak dieksplorasi dan tidak menutup kemungkinan beragam look, saat ini masih didominasi warna pastel, mencoba ke cewek-cewek kue yang Syariah. Lebih pastel dan feminin. Kaya misal aku suka pakai rok plisket, ya aku akan eksplor lagi dengan beragam bahan." ucap Shireen usai ditemui di fashion show Shi.
Terbukti keseriusan Shireen Sungkar dalam membangun bisnis modest fashion dengan menghadirkan koleksi perdana Shi by Shireen bertema keindahan bawah laut, yaitu “Under The Shi (sea)” Series.
“Keindahan alam laut Indonesia khususnya Labuan Bajo, dari mulai pantai, karang, dan kecantikan bawah laut lainnya menjadi inspirasiku untuk untuk koleksi perdana Shi by Shireen,” ujar Shireen Sungkar.
3. Alice Norin
Alice Norin. Foto: Instagram/@alicenorin
Alice Norin membangun brand fashion lokal miliknya, Fashion Today, sejak tahun 2011, berawal dari mimpinya membawa sentuhan baru yang autentik bagi perempuan Indonesia. Awalnya, produk Fashion Today hanya dijual kepada teman-teman artis sejawatnya.
Ia berhasil membangun brand fashion lokalnya mencapai potensi maksimal dan meraup peningkatan transaksi hingga lebih dari 30 kali lipat di berbagai puncak kampanye belanja bersama Shopee Live dibandingkan hari biasa.
Proses produksinya pun sederhana, dimulai dari rumah dengan pengemasan di garasi yang hanya melibatkan tiga orang pegawai, Fashion Today pun mulai memasarkan berbagai produk pakaian perempuan seperti kemeja, kaos, celana, dan beragam aksesoris.
Dalam memilih bahan baku yang berkualitas, Alice sering terjun langsung ke lapangan, seperti ke Tanah Abang dan pasar UMKM lainnya, untuk melakukan riset dan membeli bahan baku dari para pelaku usaha lokal. Kini, ia telah memiliki divisi konveksi sendiri yang berlokasi di Bandung dan Solo dan produk kemeja perempuan menjadi produk yang paling dicari oleh konsumen.
4. Ncyta Gina
Rizky Kinos, Panutan Adya Semesta Trinycta, Lembar Putih Trinycta, dan Nycta Gina berpose saat berada di dalam mobil. (Instagram@missnyctagina)
Artis, Nycta Gina merintis bisnis modest fashion bertajuk Trinycta pada 2017. Gina sapaan akrabnya menggeluti usaha tersebut usai memutuskan berjilbab. Dia mengaku saat itu sejumlah pekerjaan dan kontrak dibatalkan karena dia memutuskan berpenampilan modest. Di tengah masa transisi itu, Tuhan memberi peluang baru untuk Gina berikhtiar.
"Tapi akhirnya Allah ciptakan jalan lain. Aku dapat kesempatan dipertemukan sama orang-orang (yang mengajak berbisnis), ayo Gina bikin usaha dong. Biar bisa tetap berkarya," ucapnya dalam acara Muffest+ di Istora Senayan, Jakarta, Jumat, 9 Agustus 2024.
Kesempatan itu disambut baik oleh Gina yang sudah terbiasa bekerja sedari muda. Dia mengaku merasa aneh jika tidak ada yang dikerjakan di tengah perannya sebagai ibu rumah tangga dan istri.
"Namanya juga udah biasa kerja. Kalau tiba-tiba diam di rumah, rasanya aneh banget. Masih tetap pengen berkarya, tapi gak pengen terlalu sering ninggalin anak. Karena waktu itu anak aku masih kecil juga. Ya itu jalannya, ketemu teman-teman aku yang bisa memfasilitasi untuk membuka usaha hijab," ujar ibu sepasang anak itu.
5. Natasha Rizky
Natasha Rizky/Foto: Instagram/Natasha Rizky
Alur Cerita didirikan di tahun 2018 oleh Natasha Rizky dan Grecia Suhardi atas kecintaan mereka pada dunia fashion dan design. Kami percaya bahwa setiap perjalanan pasti memiliki ceritanya, oleh sebab itu, sesuai dengan nama brand kami “Alur Cerita”, kami berfokus untuk membuat design scarf yang unik dengan ilustrasi original.
Dengan harapan bahwa scarf kami dapat menjadi teman setia #AlurStoryTellers dalam beraktifitas sehari - hari dan kenangan ketika saat mengunjungi tempat2 tertentu. Kami berkomitmen dan mendedikasikan diri untuk selalu menghadirkan produk dengan kualitas bahan yang terbaik serta design yang unik kepada Alur Story Tellers.
Halaman